Gridhype.id- Ada banyak hal yang harus diperhatikan sebelum menjalani ibadah puasa.
Kesiapan fisik dan mental menjadi hal yang penting dan tidak boleh dilewatkan.
Ibadah puasa merupakan hal yang wajib dilakukan oleh seluruh umat muslim di dunia.
Berpuasa bisa mempengaruhi kondisi tubuh dan kesehatan, terutama bagi penderita diabetes.
Meskipun demikian, melakukan puasa juga memiliki segudang manfaat bagi kesehatan tubuh.
Penderita diabetes harus betul-betul memahami kondisi tubuhnya sebelum menjalani ibadah puasa.
Ada baiknya untuk melakukan konsultasi terlebih dahulu kepada dokter mengenai riwayat gula darah yang dimiliki.
Penderita diabetes sebetulnya tidak perlu khawatir mengenai kondisi tubuhnya, asalkan menjalani puasa dengan cara yang sehat.
Ketika berpuasa, seseorang tidak makan dan minum selama hampir 14 jam.
Untuk dapat tetap bertahan, maka tubuh menggunakan gula yang disimpan di dalam hati dan otot untuk menghasilkan energi selama berpuasa.
Kondisi tersebut yang berpengaruh pada penurunan dan memicu tubuh menjadi lemas ketika berpuasa.