GridHype.ID - Sejumlah orang mungkin masih asing dengan daun kenikir.
Meski tak sepopuler sayuran lain, daun kenikir kerap dijadikan campuran dalam urap atau pecel.
Tak hanya itu, daun kenikir rupanya juga menyimpan manfaat kesehatan yang tak boleh disepelekan.
Pasalnya, meski tergolong tumbuhan liar, daun kenikir mengandung sejumlah nutrisi penting yang dibutuhkan tubuh loh.
Melansir HelloSehat.com, daun kenikir memiliki kandungan nutrisi seperti protein, lemak, karbohidrat, serat pangan, dan berbagai vitamin dan mineral lainnya.
Seperti kalsium, fosfor, zat besi, natrium, kalium, tembaga, zink, beta-Karoten, karoten total, thiamin (Vitamin B1), riboflavin (Vitamin B2), dan niasin.
Tak heran jika daun kenikir memiliki beberapa khasiat, salah satunya bisa mengatasi darah tinggi.
Lalu bagaimana mengonsumsinya?
Simak ulasan berikut ini, seperti yang dikutip dari SajianSedap.com.
Manfaat Daun Kenikir Bagi Tubuh
Meski merupakan tanaman liar, ternyata daun kenikir punya beragam manfaat jika dikonsumsi.