GridHype.ID - Masih banyak yang abai, yuk cari tahu soal kanker payudara dan cara pencegahannya.
Seperti diketahui, kanker payudara adalah satu penyakit yang menjadi momok mengerikan bagi wanita.
Bagaimana tidak? Kanker jenis ini masih menjadi penyebab kematian tertinggi wanita di seluruh dunia.
Kanker payudara sendiri adalah kondisi ketika sel payudara tumbuh di luar kendali dan membentuk tumor ganas di payudara.
Kondisi medis ini layak diwaspadai karena tumor ganas di payudara dapat menyebar ke bagian tubuh lain dan mengancam jiwa.
Kanker payudara terutama menyerang wanita, tapi pria tetap saja bisa mengalaminya.
Melansir NHS via TribunJabar.ID, kanker payudara dapat memiliki beberapa gejala.
Tetapi, gejala pertama yang terlihat biasanya berupa benjolan atau area jaringan payudara yang menebal.
Sebagian besar benjolan payudara tidak bersifat kanker, tetapi sebaiknya periksakan ke dokter.
Baca Juga: 7 Cara Mencegah Kanker Payudara Menurut dr Zaidul Akbar yang Harus Kamu Ketahui
Source | : | TribunJabar.ID |
Penulis | : | Helna Estalansa |
Editor | : | Helna Estalansa |
Komentar