Gridhype.id- Dalam kehidupan sehari-hari kita tidak pernah lepas dari yang namanya handuk.
Handukmerupakan kain yang biasa digunakan untuk mengeringkan badan.
Setelah mandi, mengeringkan badan tentunya menjadi salah satu hal yang sangat penting.
Membiarkan tubuh tetap bahasa justru akan membuat bakteri dan debu mudah menempel.
Namun, kebersihan handuktentu harus tetap dijaga.
Jangan biarkan tubuh terkena penyakit karena menggunakan handuk yang kotor.
Bukan hanya kotor, handukyang sudah lama digunakan juga biasanya akan menjadi lebih kasar.
Kondisi ini tentunya berbahaya bagi kulit karena bisa melukainya.
Pada dasarnya, handuk yang kasar biasanya disebabkan oleh proses pencucian yang berlebihan.
Kebanyakan orang mungkin akan menggunakan deterjen dengan jumlah yang banyak agar handuk lebih bersih.
Padahal hal tersebut tidak sepenuhnya benar.