Andajuga bisa memadukan rendaman sari jahe dengan teh.
Minuman ini dapat membantu mengurangi rasa pusing, mual, dan gejala vertigo lainnya.
Selain itu, ada beberapa cara yang dapat dilakukan untuk meredakan gejala vertigo, seperti yang dilansir dari Alodokter.com:
- Tidak banyak bergerak
- Duduk atau berbaring ketika vertigo terjadi
- Tidak mengubah posisi tubuh secara tiba-tiba
- Tidak membaca tulisan apa pun
- Menghindari sinar yang terlalu terang
Vertigo dapat dicegah dengan menghindari faktor-faktor risikonya.
Misalnya dengan memakai helm saat mengemudikan kendaraan atau memakai pelindung tubuh saat berolahraga.
Hal tersebut untuk menghindari cedera pada kepala yang dapat menimbulkan vertigo.