GridHype.ID - Doddy Sudrajat sempat mempermasalahkan terkait donasi Gala Sky.
Sebagaimana yang diketahui, penggalangan dana untuk Gala Sky ini digagas oleh sahabat baik Vanessa Angel, Marissya Icha.
Bahkan kini disebut donasi tersebut terkumpul hingga angka miliaran.
Dilansir dari Tribun Seleb, Penggalangan dana dilakukan untuk membelikan anak semata wayang Vanessa dan Bibi, Gala Sky sebuah rumah.
Doddy Sudrajat memperkarakan soal penggalangan dana ini lantaran tak mendapatkan izin Kemensos.
Sosok Marissya Icha yang dikaporkan Doddy Sudrajat ini akhirnya buka suara.
Dilansir dari TribunWow.com, Marissya Icha bahkan berani balik menantang ayah Vanessa Angel untuk buka-bukaan mengenai isi rekening donasi Gala Sky.
Padahal diketahui sejak awal, Marissya Icha menerangkan, sudah meminta izin pada keluarga kedua belah pihak.
"Karena aku nggak deket sama Pak Doddy. Jadi aku izin melalui keluarganya Vanessa yang lain, sama Cynthia," kata Marissya Icha.
Marissya Icha menuturkan, tidak berniat mengambil keuntungan dari pembukaan donasi tersebut.
Ia mengungkapkan, tidak ada satu rupiah yang diambil dari donasi dari orang-orang baik.
Lebih lanjut, Marissya Ichasendiri mengaku siap jika suatu saat dipanggil oleh Kemensos terkait kasus ini.
Mengutip dari TribunStyle.com, Pengusaha sekaligus sahabat mendiang Vanessa Angel, Marissya Icha, menuturkan persiapannya untuk menghadapi panggilan Kementerian Sosial.
Hal ini terkait laporan ayah Vanessa, Doddy Sudrajat, yang mencurigai adanya penyelewengan dana donasi yang diprakarsai Marissya Icha.
Adapun hasil donasi dengan total nilai Rp 1,4 miliar tersebut sudah dibelikan rumah baru untuk putra Vanessa dan Bibi Andriansyah, Gala Sky Andriansyah.
Namun kini, rumah tersebut terancam disita negara lantaran penggalangan dana itu disebut pihak Doddy telah melanggar ketentuan Kemensos.
Dilansir kanal YouTube Intens Investigasi, Senin (9/1/2022), Marissya membenarkan pemanggilan tersebut.
Ia pun tak gentar untuk memenuhi panggilan tersebut pada esok hari.
"Panggilan Kemensos tanggal 3 kemarin, saya dikirimkan undangan dari Kemensos, panggilan Selasa (12/1/2022), pukul 10 pagi di Kemensos, undangan klarifikasi," beber Marissya Icha.
"InsyaAllah pasti hadir, dari pertama kali saya ditelepon saya sudah sampaikan."
Untungnya, sejak awal Marissya Icha sudah melakukan transparansi terkait penggalangan dana itu.
Ia bahkan merekam semua bukti dan membagikannya ke media sosial.
Karenanya, ibu satu anak ini pun memiliki persiapan matang untuk membuktikan tak ada penyelewengan dana yang terjadi.
Marissya Icha mengaku sudah menyiapkan data-data yang diperlukan terutama mengenai rincian aliran uang yang masuk maupun keluar.
Mengingat di tengah penggalangan dana, Marissya Icha sempat memindahkan hasil donasi dari rekening bersama ke rekening yayasan.
"Mempersiapkan data-data, mutasi-mutasi dan juga aliran-aliran dana," ungkap Marissya Icha.
"Waktu itu saya sempat buat rekening atas nama saya dan di dalamnya ada mamanya Mas Bibi. Dari situ mereka mencurigai pernah ada dari rekening saya ke rekening yang lain."
"Di situ saya mau memberitahu ada bukti transfer dari rekening pribadi dari rekening saya dan mamanya Mas Bibi ditransfer langsung ke rekening yayasan."
(*)