GridHype.ID - Bawang putih tentu tak bisa dipisahkan darikebutuhan dapur yang harus dipenuhi.
Pasalnya bawang putih menjadi salah satu bumbu dapur yang digunakan hampir di setiap masakan.
Bawang putih berfungsi untuk membuat suatu masakan menjadi lebih gurih dan wangi secara alami.
Tak hanya itu, bawang putih juga dikenal baik dalam dunia pengobatan herbal.
Ya, bawang putih menyimpan segudang manfaat yang baik untuk menjaga kesehatan tubuh bahkan mencegah datangnya penyakit mematikan.
Mengutip Kontan.co.id dari NDTV.com, bawang putih memiliki sifat antibakteri dan antijamur.
Selain itu, bawang putih juga sumber mineral penting seperti fosfor, kalsium, kalium, besi, dan tembaga.
Bawang putih juga mengandung allicin yang menciptakan bau dan rasa yang menyengat.
Bawang putih memberikan banyak manfaat baik untuk kesehatan seperti:
- Meningkatkan daya tahan tubuh