Follow Us

Cara Mengatasi Tekanan Darah Rendah, Coba Konsumsi Makanan Ini

Dok Grid - Selasa, 29 Agustus 2023 | 16:18
Tekanan darah rendah menyebabkan kepala pusing hingga pingsan.
Freepik/wayhomestudio

Tekanan darah rendah menyebabkan kepala pusing hingga pingsan.

Oleh karena itu, para penderitanya harus segera diberikan pengobatan untuk mengurangi risiko yang lebih berbahaya.

Makanan Untuk Mengatasi Tekanan Darah Rendah

Ternyata, untuk mengatasi tekanan darah rendah bisa dilakukan dengan rutin mengonsumsi beberapa makanan enak ini, seperti dilansir dari Manhattan Cardiology via Nakita.ID berikut ini:

Makan makanan asin

Kalau penderita darah tinggi harus mengurangi garam, berbeda halnya jika kamu memiliki darah rendah.

Para pasien penderita darah rendah perlu mengonsumsi makanan yang mengandung garam tinggi untuk meningkatkan tekanan darah.

Sumber garam terbaik bisa dihasilkan dari zaitun, keju, atau tuna.

Moms juga bisa menambahkan garam laut ke dalam masakan.

Konsumsi makanan yang mengandung vitamin B12

Vitamin B12 memiliki peranan penting untuk memproduksi sel darah merah yang sehat.

Kekurangan vitamin ini dapat menyebabkan anemia, yang menurunkan tekanan darah.

Sehingga, dapat mengakibatkan perdarahan yang berlebihan serta kerusakan organ dan saraf.

Tak usah bingung, vitamin B12 dapat ditemukan di telur, ayam, ikan seperti salmon dan ikan, juga produksi susu rendah lemak.

Baca Juga: Tak Bisa Disepelekan, Sering Merasa Pusing Bahkan Sampai Pingsan Ternyata karena Tekanan Darah Rendah, Coba Atasi dengan Rutin Konsumsi Makanan Ini

Penuhi asupan folat

Folat banyak dikenal sebagai vitamin B9.

Source : Kompas.com, Nakita.ID

Editor : Hype

Baca Lainnya

Latest