Menurut Kementerian Kesehatan, kanker payudara adalah salah satu jenis kanker yang paling sering menyerang wanita di Indonesia, selain kanker leher rahim.
Penyakit ini bisa diobati dan harapan hidup penderita masih tinggi, apabila kanker payudara dideteksi sejak dini atau masih stadium awal.
Sayangnya, banyak wanita yang baru menyadari dirinya mengidap kanker payudara saat penyakit sudah parah dan kanker telah menyebar ke bagian tubuh lain.
Untuk itu, kenali beberapa tanda kanker payudara yang biasanya dirasakan penderitanya berikut.
Ciri-ciri kanker payudara yang mudah dikenali
Melansir MedicineNet, terdapat beberapa ciri-ciri kanker payudara yang mudah dikenali, antara lain:
- Muncul benjolan di payudara
- Ada benjolan atau bengkak di ketiak
- Bentuk puting berubah, seperti puting yang terpelintir ke dalam
- Keluar cairan berbau tak sedap atau darah dari puting, padahal tidak sedang menyusui. Cairan ini bisa terlihat dari rembesan di bra
- Kulit payudara berubah menjadi seperti kulit jeruk
- Kulit payudara jadi kemerahan, ruam ini bisa menutupi separuh bagian payudara
- Muncul luka yang tak kunjung sembuh di area payudara
- Payudara terasa hangat atau panas tanpa sebab jelas
Baca Juga: Jangan Sampai Meregang Nyawa, Hindari Hal yang Jadi Pemicu Ganasnya Kanker Payudara
Pentingnya tidak mengabaikan ciri-ciri kanker payudara
Begitu mendapati ciri-ciri kanker payudara, setiap orang perlu segera berkonsultasi ke dokter.
Direktur Pusat Pencegahan Kanker MD Anderson, Therese Bevers, M.D. menyebutkan, sebagian besar tanda kanker payudara ditemukan selama aktivitas sehari-hari, seperti memakai deodoran.
“Jangan tunggu tumor di payudara membesar atau penyakit bertambah parah baru periksa ke dokter,” pesan dia, seperti dilansir dari laman resmi rumah sakit setempat.