GridHype.ID - Manfaat timun untuk kesehatan nampaknya sudah menjadi rahasia umum.
Melansir Alodokter.com, timun dikenal dengan manfaatnya yang mampu mencegah dehidrasi.
Buah yang sering dianggap sebagai sayuran ini juga bermanfaat untuk kesehatan kulit, melancarkan pencernaan, dan mendukung keberhasilan diet.
Manfaat timun untuk kesehatan tubuh didapat dari zat antioksidan dan beragam nutrisi yang terkandung di dalamnya
Seperti protein, karbohidrat, vitamin, dan mineral.
Selain itu, timun juga rendah kalori, tapi mengandung air dan serat yang cukup tinggi.
Biasanya, timun dijadikan pelengkap diberbagai makanan.
Mulai dari pecel lele, nasi goreng, ketorprak dan lain-lain.
Tak hanya itu, timun juga enak dan segar dijadikan sayur ataupun jus.
Namun, tahukah Anda kalau manfaat dari merendam potongan timun di air putih lalu diminum di pagi hari tak kalah dahsyatnya?
Ya, minum air rendaman timun setiap pagi ternyata manfaatnya gak main-main, loh!