GridHype.ID - Daging ayam menjadi salah satu makanan lazim yang sering dikonsumsi banyak orang.
Rasanya yang enak dan harganya yang jauh lebih murah daripada daging merah, membuat daging ayam menjadi primadona banyak orang.
Nah, seperti yang kamu ketahui, daging ayam sendiri terdapat dua jenis yang biasa dijual di pasaran.
Yakni ayam kampung dan ayam negeri (ayam broiler).
Melansir dari Kompas.com, keduanya bisa diolah menjadi beragam masakan, baik sajian goreng maupun berkuah.
Namun jika diamati lebih jeli, kedua jenis ayam ini berbeda, terutama pada teksturnya.
Ayam kampung memiliki tekstur yang lebih alot dibandingkan dengan ayam broiler.
Meski begitu, ayam kampung sering digunakan untuk membuat masakan untuk suatu acara khusus.
Ayam ingkung, misalnya.
Ayam ingkung merupakan salah satu sajian yang dihidangkan dalam acara khusus oleh masyarakat Jawa salah satunya saat Tahun Baru Islam.
Karena tekstur ayam kampung yang cenderung lebih alot dibandingkan ayam broiler, beberapa orang memilih untuk memasak ayam ingkung dengan panci presto.
Namun jika kamu tidak memiliki panci presto, ternyata bisa loh menggunakan air kelapa untuk membuat daging ayam kampung menjadi empuk.