Follow Us

Jadi Komponen Penting, Begini 5 Cara Mudah yang Bikin Mesin Cuci Awet

Puspita Rahayu - Senin, 08 November 2021 | 11:45
menjaga keawetan mesin cuci
Photo by RODNAE Productions from Pexels

menjaga keawetan mesin cuci

GridHype.id- Ibu rumah tangga tak jarang memanfaatkan mesin cuci untuk mengatasi masalah cucian di rumah.

Keberadaan mesin cuci tentunya sangat membantu untuk mengatasi cucian yang selalu datang setiap hari.

Bukan hanya menggunakan saja, kita tentu juga harus merawat mesin cuci tersebut.

Pasalnya, membiarkan mesin cuci terus bekerja tanpa perawatan akan membuatnya mudah rusak.

Lantas bagaimana cara memperpanjang usia mesin cuci?

Dilansir dari nakita.id, ada sejumlah tips menarik untuk menjaga mesin cuci agar awet bertahun-tahun.

Jangan melebihi kapasitas mesin cuci

Setiap mesin cuci memiliki kapasitas yang berbeda, Anda perlu memperhatikan hal tersebut agar mesin cuci tetap awet.

Saat cucian di rumah menumpuk, jangan sekali-kali memberatkan mesin cuci dengan melebihi kapasitasnya.

Anda bisa membagi cucian menjadi 2 bagian agar mesin cuci tidak bekerja berlebihan.

Ada hal penting yang harus anda ketahui, menggunakan mesin cuci dengan kapasitas berlebih akan membuatnya cepat aus dan rusak.

Membaca panduan pemakaian juga sangat dianjurkan agar anda mengerti kemampuan mesin cuci yang dimiliki.

Baca Juga: Bikin Nyesel Tak Berujung, Mulai Sekarang Jangan Masukkan Terlalu Banyak Pakaian ke Pengering Mesin Cuci Jika Tak Ingin Hal Ini Terjadi

Pemilihan deterjen

Siapa sangka pemilihan deterjen ternyata berpengaruh bagi keawetan mesin cuci.

Ada beberapa deterjen yang sudah diformulasikan khusus untuk mesin cuci.

Anda lebih baik menggunakan deterjen tersebut agar mesin cuci lebih awet.

Gunakan deterjen cair untuk meminimalisasi sisa deterjen dalam dispenser deterjen.

Sisa yang menumpuk akan menyumbat saluran dan membuat kerusakan pada mesin cuci.

larut dibandingkan dengan deterjen bubuk.

Hal tersebut akan memudahkan anda karena tidak meninggalkan residu pada pakaian dan pembuangan mesin cuci.

Periksa saku pakaian sebelum mencuci

Barang-barang yang tidak seharusnya masuk ke dalam mesin cuci bisa saja tersisa di saku pakaian.

Saat hal tersebut terjadi, barang-barang itu bisa saja merusak mesin cuci.

Bayangkan saja jika benda keras seperti kunci atau koin masuk ke dalam mesin cuci.

Mesin cuci tidak akan bekerja secara optimal karena menggiling benda keras.

Baca Juga: Gampang Gak Pakai Ribet, Cuma Modal Baking Soda Mesin Cuci Ternyata Bisa Awet Bertahun-tahun, Begini Cara Kerjanya

Bersihkan ventilasi pengering

Cara yang satu ini mungkin masih kerap disepelekan oleh banyak orang.

Pastikan anda membersihkan ventilasi pengering agar mesin cuci tetap awet.

Hal ini juga bisa dilakukan untuk mencegah konsleting yang menyebabkan kebakaran.

Bukan hanya itu, Anda juga perlu membersihkan filter setidaknya setahun sekali.

Cara tersebut akan membuat mesin cuci Anda jauh lebih awet.

Menggunakan pembersih kerak

Air yang digunakan untuk mencuci tidak selalu bersih.

Air yang kualitasnya kurang baik biasanya mengandung kerak kapur dan menumpuk pada tabung mesin cuci.

Saat hal tersebut dibiarkan terlalu lama, tentu saja Anda akan mendapati mesin cuci menjadi mudah rusak.

Oleh sebab itu sangat penting bagi anda untuk menggunakan pembersih kerak.

Pembersih kerak merupakan bahan kimia yang digunakan untuk menghilangkan kerak kapur, endapan kalsium, dan elemen tidak larut lainnya.

Baca Juga: Satu Indonesia Baru Tahu, Sabun Cuci Piring Ternyata Tak Boleh Digunakan untuk Hal Ini, Efeknya Bikin Nyesel Seumur Hidup

(*)

Source : Nakita.ID

Editor : Nailul Iffah

Baca Lainnya

Latest