Gampang Gak Pakai Ribet, Cuma Modal Baking Soda Mesin Cuci Ternyata Bisa Awet Bertahun-tahun, Begini Cara Kerjanya

Sabtu, 30 Oktober 2021 | 10:30
Pexels.com/RODNAE Prod

Cara membersihkan mesin cuci dengan baking soda

GridHype.ID - Baking soda dikenal masyarakat luas karena kegunaannya untuk mengembangkan kue.

Namun, baking soda juga punya manfaat tak terduga lainnya.

Pasalnya, baking soda bisa dimanfaatkan sebagai bahan pembersih perabotan rumah dan dapur.

Selain itu, baking soda banyak digunakan sebagai pembersih alami juga karena harganya murah.

Bahkan kandungan bahannya relatif lebih aman ketimbang bahan-bahan kimia.

Melansir Grid.ID, baking soda biasanya dimanfaatkan sebagai penghilang bau tak sedap di dalam kamar tidur dan di ruang tamu.

Baking soda juga bisa difungsikan untuk membersihkan permukaan dapur, peralatan makan berbahan perak hingga membersihkan kamar mandi.

Menariknya lagi, baking soda juga ampuh untuk membersihkan mesin cuci loh.

Ya, membersihkan mesin cuci adalah hal penting yang perlu dilakukan dengan rutin dan teratur.

Baca Juga: Nyesel Kalau Enggak Coba, Mulai Sekarang Rutin Makan Buah Favorit Sejuta Umat Ini, Bikin Kamu Senyum-senyum Sendiri Saat di Depan Cermin

Hal ini tentu agar membuat mesin cuci tetap dapat berfungsi maksimal serta bertahan lebih lama.

Dalam membersihkan mesin cuci, kamu dapat menggunakan beberapa bahan alami seperti cuka putih, minyak esensial, dan baking soda.

Rupanya, bahan-bahan ini dapat bekerja baik membersihkan sisa residu yang menempel pada pakaian.

Menutip Kompas.comdari Mind Body Green, Jumat (29/10/2021), berikut panduan langkah demi langkah membersihkan mesin cuci.

Tuang baking soda

Mulailah dengan mengosongkan mesin cuci, lalu masukkan sekitar dua cangkir baking soda ke dalam mesin cuci.

Baking soda akan membersihkan bagian dalam mesin cuci serta memerangi bau serta jamur yang tertinggal dari sisa detergen juga pelembut kain.

Setelah itu, masukkan air panas dan jalankan siklus mencuci pakaian dalam beberapa menit.

Tambahkan cuka dan minyak esensial

Selanjutnya, tambahkan dua cangkir cuka putih biasa dan 10 tetes minyak esensial seperti pohon teh atau lavender.

Ini akan membantu menghilangkan jamur dan endapan mineral serta bertindak sebagai disinfektan ringan.

Baca Juga: Mulai Sekarang Tak Perlu Beli Krim Mahal, Coba Rendam Kaki dengan Baking Soda dan Air Hangat Sebelum Tidur, Perubahan Ini Bakal Bikin Kamu Takjub

Jalankan kembali siklus mencuci pakaian. Cuka akan membantu memecah endapan apa pun dan selanjutnya menghilangkan bau berjamur.

Seka bagian dalam mesin cuci

Setelah selesai, kamu dapat dengan cepat menyeka drum dan agitator menggunakan kain katun dan cuka.

Jika ada noda, coba gosok dengan pasta baking soda dan air serta spons antigores.

Bersihkan segel karet mesin cuci

Pada mesin cuci bukaan depan, ada segel karet yang membentang di sepanjang tepi pintu mesin. Kamu perlu membersihkan bagian ini.

Caranya, celupkan kain katun ke dalam cuka putih biasa, 10 tetes minyak esensial, dan usap segel karet mesin cuci dengan baik.

Bersihkan bagian luar mesin cuci

Selanjutnya, atasi semua bagian permukaan luar mesin cuci termasuk dispenser detergen.

Bersihkan bagian dalam dan luar pintu mesin cuci dengan kain katun, cuka, serta air.

Gosok area yang kotor jika perlu dengan sikat gigi dan tambahkan baking soda jika perlu, lalu bersihkan semuanya dengan kain katun.

Baca Juga: Enggak Perlu Buang Uang ke Spa Kecantikan, Siku dan Lututmu yang Kering Ternyata Bisa Diatasi dengan Bahan Dapur Ini

(*)

Tag

Editor : Nailul Iffah

Sumber Kompas.com, Grid.ID