Follow Us

Akhirnya Rahasia Pengusaha Warung Makan Terbongkar, Ternyata Begini Tips Hemat Pakai Gas 3 Kg, Dijamin Irit sampai Berminggu-minggu

Helna Estalansa - Minggu, 07 November 2021 | 09:00
Ilustrasi kompor
Pixabay.com

Ilustrasi kompor

GridHype.ID - Siapa di sini yang menggunakan gas 3 kg di rumah?

Kalau ada, sebaiknya kamu simak tips hemat pakai gas 3 kg.

Seperti yang kita ketahui, bahan bakar LPG (Liquid Petroleum Gas) atau yang biasa disebut gas elpiji menjadi salah satu kebutuhan mendasar agar dapur tetap mengebul.

Nah salah satu jenis gas elpiji yang banyak dipakai yakni gas 3 kg.

Gas 3 kg ini pun biasa dipakai pribadi ataupun dipakai jualan seperti warung makan.

Selain enteng, gas 3 kg juga memiliki harga yang cukup terjangkau.

Meski begitu, gas 3 kg mudah sekali boros.

Hal ini tentu saja sedikit merepotkan bagi yang sedang asyik memasak.

Ternyata ada cara membuat tabung gas bisa irit sampai berminggu-minggu loh.

Melansir dari SajianSedap.com, begini cara hemat pakai gas 3 kg yang kerap dilakukan pengusaha warung makan.

Baca Juga: Kabar Mengejutkan! Mulai Tahun Depan, Pakai Gas Elpiji 3 Kg Harus Kantongi Syarat Wajib Ini

1. Bersihkan kompor gas secara berkala

Saluran gas yang kotor mengakibatkan api yang dihasilkan tidak berwarna biru.

Kalau api tidak biru, artinya panas yang dihasilkan tidak maksimal dan menghabiskan gas lebih banyak.

Supaya hemat gas elpiji 3 kg, disarankan untuk membersihkan kompor maksimal empat bulan sekali.

2. Gunakan selang gas yang baik

Gas bersifat menekan ke segala arah, itu sebabnya dibutuhkan selang yang baik.

Maka dari itu, pakailah selang dengan tekanan gas mencapai 500 psi.

Jika selang kompor gas tidak memiliki kemampuan menahan tekanan sebesar 500 psi, maka selang akan cepat kendor.

Akibatnya gas dapat keluar melalui sela-sela selang dan gas jadi cepat habis.

3. Lepaskan regulator

Nah, jika bepergian dalam waktu lama, sebaiknya regulator dicabut dari tabung gas.

Hal ini dilakukan agar memastikan tidak ada gas yang keluar.

Selain itu, gunakanlah regulator SNI untuk mencegah kebocoran gas.

Baca Juga: Tak Banyak yang Tahu, Begini Nih Cara Hemat Gas LPG 3 KG ala Warkop, Uang Belanja Jadi Aman!

4. Gunakan perangkat masak berbahan ini

Di pasar banyak panci dan wajan yang berbahan aluminium yang harganya lebih murah.

Ada juga panci dan wajan yang berbahan enamel yang tampilannya lebih cantik.

Tapi, sebenarnya kedua jenis logam tersebut bukan penghantar panas yang baik.

Penghantar panas terbaik adalah stainless steel.

Dengan menggunakan perangkat masak berbahan stainless steel makanan akan lebih cepat matang.

5. Gunakan perangkat masak yang ukurannya sesuai

Kalau porsi makanan yang akan dimasak kecil, jangan menggunakan panci atau wajan yang besar.

Sebab, panci dan wajan yang besar membutuhkan waktu lebih lama untuk menjadi panas.

Sehingga, penggunaan gas juga jadi lebih banyak.

Baca Juga: Waspada! Mulai Sekarang Perhatikan Ciri-ciri Ini Sebelum Beli Tabung Gas 3 Kg Agar Tak Jadi Malapetaka

Tanda Gas Elpiji 3 Kg

Keamanan menjadi hal pertama yang harus diperhatikan saat memutuskan menggunakan bahan bakar gas untuk memasak.

Agar tidak membahayakan keselamatan anggota keluarga di rumah, penting untuk memperhatikan beberapa tanda sebelum membeli dan memasang gas elpiji 3 kg di rumah.

Berikut ulasannya, dirangkum dari Grid.id via Kompas.com, Sabtu (30/10/2021).

1. Segel atau Seal

Segel atau seal pada tabung gas berfungsi untuk menutup valve tabung gas yang sudah terisi penuh. Belilah gas elpiji yang memiliki segel atau seal utuh dan waspadai jika segel rusak.

Terkait warna segel pada tabung gas, VP Corporate Communication Pertamina Fajriyah Usman menjelaskan bahwa wara segel biru dan merah merupakan segel yang asli dari Pertamina.

Dia menjelaskan bahwa segel merah bukan palsu, seperti yang pernah ramai pada 2019. Segel tabung sendiri umumnya ada dua jenis, yakni seal cap dan plastic wrap.

“Seal cap digunakan menutup valve tabung LPG yang sudah diisi, di mana warnanya sesuai dengan stasiun pengisian di wilayah tertentu. Plastic wrap merupakan plastik yang menutupi seal cap sebagai identitas agen untuk pendistribusian tabung LPG 3 kg,” jelasnya.

Selain segel, sebaiknya perhatikan pula tempat pembelian gas elpiji.

Ada baiknya untuk membeli gas elpiji 3 kg di tempat resmi, seperti SPBU, agen, atau pangkalan resmi gas elpiji.

Baca Juga: Kesal Ditagih Utang, Ibu Ini Hantam Rentenir dengan Gas 3 Kg

2. Harga

Untuk harga juga berkaitan dengan tempat pembelian. Harga Eceran Tertinggi (HET) gas elpiji 3 kh disesuaikan dengan HET setiap wilayah.

Namun, beberapa pengecer menjualnya dengan harga yang lebih tinggi dari HET.

Fajriyah merekomendasikan untuk membeli tabung gas di agen dan pangkalan resmi untuk mendapatkan harga terbaik dan kualitas barang yang terjamin.

3. Kualitas Tabung

Untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan, mengecek kualitas tabung juga penting dilakukan, salah satunya untuk mencegah adanya kebocoran gas.

Caranya cukup mudah, cukup celupkan badan bagung ke air dan perhatikan apakah ada gelembung yang muncul atau tidak.

“Bila tidak ada gelembung yang muncul, maka pertanda tidak ada kebocoran,” jalas Fajriyah.

Selain itu, patut diwaspadai apabila terdapat bau menyengat di sekitar tabung gas elpiji, terdapat bunga es pada titik kebocoran di tabung elpiji, bunyi mendesis pada regulator, atau muncul gelembung udara di titik kebocoran saat diusap menggunakan air sabun.

Baca Juga: Para Ibu Rumah Tangga Wajib Tahu, Ternyata Kebiasaan Penggunaan Gas Elpiji 4 KG ini Bisa Bikin Duit Belanjaan Sering Bocor, Ternyata Ini Penyebabnya

(*)

Source : sajiansedap.com, Kompas.tv

Editor : Helna Estalansa

Baca Lainnya

Latest