GridHype.id-Cuaca dingin yang ekstrem bisa dengan mudah membuat seseorang hiportermia dan mengakibatkan kematian.
Apalgi jika tak cepat ditangani, hiportemi bisa membunuh siapa saja dalam waktu singkat.
Namun sebuah keajaiban menghampiri gadis muda berusia 19 tahun asal Lengby, Minnesota ini.
Jean Hiliard, pada 20 Desember 1980 silam, dirinya ditemukan terbujur kaku bahkan membeku di tengah salju.
Namun dengan ajaibm Jean berhasil selamat dan membuat para dokter dan staf medis kebingungan.
Kejadian tersebut berawal ketika Jean sedang dalam perjalanan pulang setelah keluar malam bersama beberapa temannya.
Namun sial, mobilnya tergelincir di jalan yang tertutup es dan dia kehilangan kendali hingga masuk ke dalam parit.
Untungnya, dia tidak terluka dalam kecelakaan ini.
Saat semakin larut, Jean mengambil jalan pintas di jalan kerikil yang dingin.
Ia menggunakan mobil milikayahnya dengan penggerak roda belakang, tanpa rem anti-kunci.
Karena suhu di bawah nol derajat dan angin kencang, dia memaksanya menyingkir dan masuk ke parit.