GridHype.ID - Roti tawar nampaknya sudah menjadi salah satu makanan yang digemari banyak orang.
Biasanya, roti tawar disandingkan untuk menu sarapan atau sekadar untuk mengganjal perut.
Seperti yang diketahui, tepung terigu dari gandum utuh merupakan bahan utama pembuatan roti tawar.
Mengutip Alodokter.com, gandum diproses dengan cara menghilangkan lapisan kulit kasar dan kulit ari.
Hal ini akan menghasilkan tekstur tepung yang menjadi lebih halus.
Sebagai informasi, sepotong roti tawar mengandung kalori, lemak, dan karbohidrat yang dapat memberikan banyak energi untuk tubuh.
Untuk menambah rasa nikmat, roti tawar biasanya dikonsumsi dengan berbagai selai.
Mulai dari selai cokelat, stroberi, kacang, dan lain-lain.
Penggunaan selai tersebut pun dianggap mampu membuat rasa roti tawar lebih enak.
Namun, selain enak dijadikan sarapan, ternyata roti tawar juga mampu membuat kulit wajah menjadi glowing natural, loh.
Kok bisa?