Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Tak Hanya Diidap Orang Dewasa, Kanker Payudara Juga Bisa Menyerang Anak-anak, Usia Segini yang Banyak Jadi Penderitanya

Puspita Rahayu - Jumat, 17 September 2021 | 19:15
Ilustrasi kanker payudara
Photo by Klaus Nielsen from Pexels

Ilustrasi kanker payudara

GridHype.id- Kanker payudara sebagai salah satu penyakit yang Mematikan, tentunya ditakuti banyak orang.

Penyakit yang disebabkan oleh sel kanker ini bisa menyerang siapa saja tak terkecuali laki-laki.

Meski demikian, sebagian besar pasien kanker payudara adalah perempuan.

Jika kanker payudara bisa menyerang siapa saja, lantas bagaimana dengan anak-anak?

Apakah anak memiliki kemungkinan untuk terjangkit kanker mematikan ini?

Dilansir dari hellosehat.com, kanker payudara umumnya menyerang wanita pada usia 15 hingga 39 tahun.

Apabila seorang anak mendapati gejala kanker payudara, kemungkinan besar itu adalah tumor payudara atau fibroadenoma.

Dengan demikian, bisa jadi penyakit tersebut bukan kanker.

Baca Juga: Dituding Gelapkan Dana Umrah, Pihak Taqy Malik Skakmat Sebut Uang Milik Jamaah yang Minta Dikembalikan Sudah Dibayarkan 100 Persen

Fibroadenoma merupakan tumor jinak.

Tumor ini berbentuk benjolan seperti kelereng di bawah kulit sekitar payudara yang mudah digerakkan.

Pada sejumlah kasus, kondisi ini tidak menimbulkan gejala dan bisa menyusut dengan sendirinya seiring dengan pertambahan usia.

Meski demikian, fibroadenoma tetap memiliki risiko berubah menjadi kanker sewaktu-waktu.

Hal tersebut akan menjadi lebih berbahaya jika tumor mengubah jaringan pada payudara dan ukurannya terus membesar.

Sejumlah kasus mendapati tumor bisa membesar menjadi phyllodes besar.

Pertumbuhannya juga tergolong cepat.

Baca Juga: Jangan Anggap Remeh! Tak Hanya Wanita Dewasa, Remaja Wajib Tahu 4 Gejala Awal Kanker Payudara yang Mematikan Ini

Phyllodes merupakan tumor yang berbentuk benjolan keras.

Benjolan tersebut berada pada jaringan penghubung di payudara.

Kondisi Ini mungkin saja terjadi bila anak memiliki keluarga dengan riwayat penyakit kanker.

Gejala Tumor yang Berubah Menjadi Kanker

Biasanya, tumor yang berubah menjadi kanker payudara akan memiliki tanda dan gejala seperti berikut:

  • Ukuran benjolan berubah dan mengubah bentuk payudara
  • Adanya kerutan seperti tekstur kulit jeruk di kulit payudara
  • Puting yang seharusnya keluar malah masuk ke dalam
  • Terjadi pembengkakan pada payudara, puting, maupun areola (area gelap di sekitar puting susu.
Baca Juga: Tiga Hal Ini Mampu Tingkatkan Risiko Kanker Payudara, Jangan Sepelekan Mulai Sekarang

(*)

Source : Hellosehat

Editor : Hype

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x