"KENNNN GWS KENNN," tulis Brisia Jodie.
"Gws keanuuuuu," tulis Ghea Indrawari.
"Gws nunuuu," tulis Rossa.
"Pet sembu Kenuuuu," tulis Ayu Dewi.
Setelah dirinya mengabarkan kabar tak mengenakan tersebut, nama Keanu mendadak trending di Twitter.
Usut punya usut, trending tersebut berisi hujatan netizen akibatcuitan Keanu di Twitterterkait Covid-19.
Melansir dari Kompas.com, selebgram Keanu Agl diserbu dengan berbagai komentar negatif setelah mengutuk virus corona di Twitter.
Keanu diketahui positif Covid-19 ketika dia membagikan kondisinya di Instagram, Senin (9/8/2021).
Sementara itu di Twitter, Keanu menuliskan perasaan kesalnya terhadap virus corona dengan menulis kata-kata yang dianggap tak pantas, "korona ng****t".
Unggahan-unggahan Keanu itu yang akhirnya berbalik menjadi berbagai komentar bernada negatif karena Keanu yang selama ini masih terlihat aktif bepergian di masa pandemi Covid-19.
Bahkan nama Keanu sampai masuk trending topic Twitter pada Selasa (10/8/2021).