Melansir dari TribunWow.com, berikut adalah beberapa kebiasaan yang dapat mengurangi risiko kanker payudara:
Jangan Merokok
Merokok biasanya dikaitkan dengan kanker paru-paru.
Tapi beberapa penelitian menunjukkan karsinogen dalam rokok juga dapat meningkatkan risiko terhadap penyakit lain, termasuk kanker payudara.
Studi yang diterbitkan dalam jurnal Breast Cancer Research 2017 menunjukkan orang yang memiliki kebiasaan merokok sejak dini memiliki risiko kanker payudara lebih besar.
Hal ini karena rokok mampu mempengaruhi jalur hormon selama masa perkembangan payudara.
Makan Diet Kaya Serat
Serat merupakan bagian dari makanan nabati yang dapat membantu masalah pencernaan, kolesterol dan menjaga berat badan.
Sebuah studi tahun 2016 yang diterbitkan di BMJ menemukan, wanita yang makan tiga porsi sehari makanan yang dipenuhi serat memiliki risiko 25 persen lebih rendah terkena kanker payudara.
Batasi Asupan Lemak
Penelitian terbaru menunjukkan makanan berlemak penuh dapat meningkatkan umur panjang dan mengurangi risiko mengembangkan diabetes tipe 2 dan obesitas.