GridHype.id- Performa ciamik berhasil ditunjukkan oleh para atlet Indonesia di cabang olahraga bulu tangkis Olimpiade Tokyo 2020.
Mereka menorehan sejarah baru usai memengakan semua pertandingan perdana di setiap sektor yang dipertandingkan.
Mulai dari tunggal putra/putri, ganda putra/putri, hingga gandan campuran.
Anak bangsa pilihan Indonesia itu berhasil menjadikan tim bulu tangkis Indonesia menyapu bersih semua laga perdana di setiap sektor Olimpiade.
Dikutip dari Kompas.com (26/7/2021), rekor tersebut dipastikan setelah Gregorgia Mariska Tanjung (tunggal putri) dan Anthony Sinisuka Ginting (tunggal putra) berhasil megakhiri laga pertama dengan keluar sebagai juara.
Gregoria Mariska Tanjung dan Anthony Ginting bermain di laga pertama mereka di Musashino Forest Sport Plaza, Tokyo pada Minggu (25/7/2021).
Keduanya menyusul kebehasilan lima atlet lain yang tampil terlebih dahulu.
Kelimanya bertanding di hari pertama rangkaian fase grup bulu tangkis Olimpiade Tokyo pada Sabtu (24/7/2021).
Ganda putri Greysia Polii/Apriyani Rahayu berhasil mengawali kemenangan di hari pertama.
Mereka mengalahkan Mei Kuan Chow/Meng Yean Lee dari Malaysia melalui dua gim langsung.
Keberhasilan mereka sekaligus menjadikan Gyesia/Apriyani unggul 3-2 dalam rekor pertemuan kontra Mei Kuan Chow/Men Yean Lee.