GridHype.ID - Beberapa waktu lalu diumumkan daftar negara paling bahagia di dunia tahun 2021.
Daftar negara paling bahagia di dunia itudirilis melalui laporan tahunan World Happiness Report milik United Nations pada Sabtu (20/3/2021).
Dalam daftar negara paling bahagia di dunia itu, Finlandia menduduki peringkat puncak.
Melansir dariForbes ini bukan kali pertama Finlandia berhasil menempati peringkat pertama, negara tersebut dalam telah berada di posisi tersebut selama empat tahun berturut-turut.
Negara lain yang masuk dalam World Happiness Report dan menduduki peringkat tidak jauh dari Finlandia adalah Islandia, Denmark, Swiss, dan Belanda.
Selama masa pandemi yang menantang, Amerika Serikat (AS) berhasil mengalami peningkatan dengan menduduki peringkat nomor 14.
Posisi tersebut merupakan empat tingkat lebih tinggi dari posisi sebelumnya, yaitu peringkat ke-18.
Baca Juga: 5 Besar Negara dengan Kasus Harian Covid-19 Tertinggi di Dunia, Miris Indonesia Masuk dalam Daftar
Bahkan, AS berhasil mengalahkan Kanada yang merosot ke peringkat 15 tahun ini.
Peningkatan yang dialami AS terbilang cukup mumpuni sejak 2020.
Sebab, Negeri Paman Sam berada pada peringkat ke-19 pada 2019.