Follow Us

Kabar Baik, Program Vaksinasi Covid-19 bagi Anak Usia 12-17 Tahun Sudah Dimulai, Begini Cara Mendaftarnya

Helna Estalansa - Minggu, 04 Juli 2021 | 19:15
Vaksinasi anak
https://www.freepik.com/premium-photo/injection-vaccine-against-virus-injecting-child-selective-focu

Vaksinasi anak

Mekanisme penapisan, pelaksanaan, dan observasi yang dilaksanakan sama dengan vaksinasi pada kelompok usia 18 tahun ke atas.

Baca Juga: Khawatir dengan Vaksinasi Covid-19? Lakukan 5 Hal Ampuh Ini untuk Cegah Efek Sampingnya

Syarat

Syarat peserta vaksinasi harus membawa kartu keluarga (KK) atau dokumen lain yang mencantumkan nomor induk kependudukan (NIK) anak.

Selanjutnya, pencatatan peserta vaksinasi dimasukkan dalam aplikasi PCare sebagai kelompok remaja.

Baca Juga: Padahal Lagi Tinjau Pelaksaan Vaksinasi Covid-19 di Stasiun Bogor, Presiden Jokowi Malah Diteriaki Dua Penumpang Ini, Kenapa?

Kasus Covid-19 pada anak

Vaksinasi Covid-19 pada anak usia 12-17 tahun diharapkan dapat menekan angka infeksi dan pasien mengalami kondisi parah.

Hingga 29 Juni 2021 pukul 18.00 WIB, tercatat hampir 260 ribu dari sekitar 2 juta kasus terkonfirmasi, merupakan anak-anak berusia 0-18 tahun dan 108 ribu kasus anak berusia 12-17 tahun.

Dari jumlah ini, tercatat lebih dari 600 anak usia 0-18 tahun meninggal dunia.

Baca Juga: Tak Hanya Vaksinasi, Penggunaan Masker Sangat Penting Dilakukan Demi Cegah Penularan Covid-19

Sementara itu, case fatality rate pada 197 anak berusia 12-17 tahun sebesar 0,18 persen.

Source : Kompas.com

Editor : Hype

Baca Lainnya

Latest