GridHype.ID - Bisa menyerang siapa saja, kamu harus tahu nih apa saja gejala kanker payudara.
Ya, kanker payudara merupakan jenis kanker yang cukup banyak menggerogoti kesehatan perempuan, untuk itu, ada baiknya jika kamu mengetahui gejala kanker payudara.
Saat kamu sudah mengetahui gejala kanker payudara, kamu bisa melakukan pemeriksaan ataupun melakukan pemeriksaan sejak dini.
Namun, sebelum membahas tentang kanker payudara, ada baiknya kita membahas apa itu kanker.
Dilansir dari HealthLine, kanker terjadi ketika perubahan yang disebut mutasi terjadi pada gen yang mengatur pertumbuhan sel.
Mutasi tersebut membuat sel membelah dan berkembang biak dengan cara yang tidak terkendali.
Kanker payudara adalah kanker yang berkembang di sel payudara.
Biasanya, kanker terbentuk di lobulus atau saluran payudara.
Lobulus merupakan kelenjar yang menghasilkan susu, dan saluran payudara adalah jalur yang membawa susu dari kelenjar ke puting.
Kanker juga dapat terjadi di jaringan lemak atau jaringan ikat fibrosa di dalam payudara kamu.