Siapa sangka, gerakansepele itulah yang bisa memindahkan kuman dari tangan ke wajah kamu, sehingga menyebabkan jerawat muncul di garis rahang.
Jadi, mulai sekarang berhati-hatilah dengan gerakan tanpa sadar itudan jauhkan tangan dari wajah kamu.
Namun, jika kamu perlu untuk menyentuh wajah, pastikan untuk mencuci tangan terlebih dahulu untuk mencegah penyebaran kuman dan bakteri serta menghentikan jerawat.
Baca Juga: Hanya dengan Jus Wortel, Begini Cara Mudah Atasi Jerawat, Yuk Cobain
2. Biarkan Kulit Bernapas
Jerawat yang menyebar di garis rahang ini bisa menjadi semakin parah jika kamu mengenakan riasan berlapis.
Kamu biasanya ingin menyembunyikan jerawat dengan menggunakan alas bedak, concealer dan bedak.
Tak ketinggalan pembuatan contouring dilakukan untuk membuat garis rahang yang tajam.
Baca Juga: Mengapa Komedo dan Jerawat Muncul Selama Pandemi? Begini Penjelasannya
Meskipun kamu mengira telah menutupi jerawat, kamu justru memperburuknya.
Semua produk riasan yang kamu pakai akan menyumbat pori-pori kulit kamu, dan menarik lebih banyak kotoran serta bakteri yang menyebabkan jerawat.
Kamu perlu membiarkan kulit kamu bernapas agar sembuh dengan sendirinya.