Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Kisah Tiga Anak Indonesia yang Ada di Balik Jeruji Besi Suriah, Orangtuanya Ikut ISIS Hingga Tewas Terkena Roket

None - Senin, 25 Januari 2021 | 09:45
Anak dan orang dewasa di penjara yang dikuasai oleh otorita Kurdi.
BBC

Anak dan orang dewasa di penjara yang dikuasai oleh otorita Kurdi.

Baca Juga: Kisah Vian Dakhill, Budak Seks ISIS yang Tak Sengaja Memakan Anaknya Sendiri dengan Sepiring Nasi

Di sebuah wilayah yang bernama Baghuz, ia tinggal bersama keluarganya sebelum pasukan anti-ISIS menggempur daerah tersebut.

"Terjadi serangan roket. Saya tak tahu (apa yang harus saya lakukan). Saya berlari ... dan setelah itu saya tak pernah melihat lagi keluarga saya," kata Faruk.

Tak hanya Faruk, kawannya Nasa pun juga masih ingat detik-detik puluhan roket berjatuhan di wilayah tempat tinggalnya.

"Pesawat menjatuhkan bom ... orang-orang hilang, lalu saya menemukan Faruk," kata Nasa.

Baca Juga: Ketika Rhoma Irama Manggung Dilempar Sendal Oleh Penonton, Begini Reaksi Bang Haji

Tak sampai di situ saja, ada beberapa anak yang dijadikan satu dengan orang dewasa di penjara yang dikuasai oleh otoritas Kurdi di Suriah.

Melihat fenomena yang terjadi dengan bocah-bocah asal Indonesia yang menjadi korban dari orangtua mereka saat ambil bagian dalam pemberontakan ISIS, Presiden Jokowi pun mengambil langkah.

Melansir dari BBC, Presiden Joko Widodo mengatakan ia telah memerintahkan pendataan WNI eks ISIS yang berada di Suriah.

Sementara itu, Menko Polhukam, Mahfud MD mengatakan, anak-anak WNI di bawa umur eks ISIS bisa dipulangkan ke Indonesia dengan beberapa pertimbangan.

Ia menjelaskan tidak akan ada satu kebijakan yang sama, dan setiap kasus akan diperlakukan berbeda. (*)

Artikel ini telah tayang di sosok.id dengan judul,Kisah Bocah Indonesia yang Dipenjara di Suriah Lantaran Orang Tuanya Ikut ISIS Hingga Tewas Akibat Roket, Yusuf: Saya Tak Tahu Mau ke Mana

Source :Sosok.id

Editor : Hype

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x