Baca Juga: Raffi Ahmad Dilaporkan ke Polisi, Lisman: Jangan Rakyat Kecil Saja yang Diproses
"Keluarga emang suka binatang semua, tapi ngga sampai yang buas," ujarnya.
Dalam videonya itu, Alshad juga mengungkapkan bahwa dirinya sempat tidak disetujui oleh keluarga untuk memelihara binatang buas.
"Kemauan dari diri sendiri (memelihara binatang buas). Awalnya komplain," bebernya.
Baca Juga: Raffi Ahmad hingga Ahok Hadiri Pesta Ulang Tahun, Istana Beri Komentar
"Emang bahaya dan ngga normal," tambahnya saat ditanya alasan keluarga tidak mengijinkan.
Pria penyuka harimau itu diketahui menghabiskan 7-9 kg daging per hari untuk makanan binatang peliharaannya.
"7-9 kg per hari. Jadi, kurang lebih Rp1-2juta," ungkapnya.
Meski memelihara binatang buas, ada pula usaha Alshad supaya hewan peliharaannya itu tidak terlalu buas, salah satunya hidup bersama dalam satu ruangan.
Baca Juga: Dihujat Seantero Indonesia, Raffi Ahmad: Murni karena Keteledoran Saya
"Kebetulan 24 jam selama 3 bulan dari baby, biar bener-bener kenal," ujar pria lulusan Unpad itu.
Hingga kini, Alshad Ahmad diketahui telah memiliki 30 hewan peliharaan.