GridHype.ID- Lama tak muncul, penyanyi dangdut Dewi Perssikumumkan kabar mengejutkan.
Seperti yang diketahui, Dewi Perssik tak terlihat lagi dalam beberapa program acara di televisi.
Setelah lama menghilang, Dewi Perssik ternyata terpapar virus corona atau covid-19.
Ya, baru-baru ini Dewi Perssik menginformasikan bahwa dirinya positif covid-19.
Baca Juga: Diprotes Ajak Keponakan Sedot Lemak hingga Satu Ember, Dewi Perssik Sanggah dan Ungkap Alasannya
Namun, kondisi Dewi Perssik berbeda dengan para pasien covid-19 lainnya.
Di mana Dewi Perssik mengalami bercak merah parah pada wajah dan tubuhnya.
Informasi itu Dewi Perssik bagikan melalui akun Instagram-nya @dewiperssikreal pada Kamis (24/12/2020).
Dewi mengunggah fotonya tengah memejamkan mata dan memakai baju bercorak kuning dan putih.
Terlihat di seluruh wajah dan tubuh Dewi, mengalami bercak merah cukup parah.
"Banyak yang bertanya kemana selama 1 bulan ini kok ga liat di @pagipagiambyarttv. Dan gak ada kegiatan nge-youtube juga, Aku sakit kena covid 19," tulis Dewi.
"Alhamdulillah Allah masih kasih kesempatan aku untuk sehat aku sekarang sembuh, aku salah satu orang yang beruntung untuk sembuh, aku sudah cek dua kali negatif alhamdulillah. Dan sekarang sudah sembuh dan recovery," tambahnya.
Dewi menjelaskan bahwa timbul kemerahan ini adalah salah satu dari mereka yang terkena covid-19 sekitar 20 persen.
"Nah ini jadi bahan renungan buat kita semua dan teguran buatku juga untuk menggugurkan dosa-dosaku, dan bahwa covid itu nyata," katanya.
Namun, Dewi menegaskan bahwa setidaknya ia tidak jadi pembunuh yang menularkan virus kemana-mana.
Karena covid ini selain menularkan juga mematikan.
"Gejala yang aku alami adalah gejala ringan. Yang lebih berbahaya itu OTG (orang tanpa gejala). Karena dia tetap merasa sehat dan dapat menularkan, terutama ke orangtua yang usianya sudah senja dan mereka yang mempunyai penyakit bawaan dan mereka yang punya imun lagi drop," jelasnya.
"Kemarin mungkin karena kegiatanku yang terlalu padat akhirnya aku kecapean dan terkena covid-19. Aku mengucapkan makasie buat para aparat kepolisian/TNI, dokter/suster yang sama seperti kita, punya anak, suami, istri dan klrg yg menyayangi dan menunggu pulang dengan sehat," tambahnya.
Namun, lanjut Dewi, demi menjaga masyarakat, mereka selalu menjadi garda depan.
"Semoga Allah membalas kebaikan para pejuang masyarakat. Semoga pandemi ini segera berakhir dan teman-teman IG semua sehat selalu dalam lindungan Allah amin ya robbal alamin. Patuhi protokol keamanan yaa demi menjaga kita yaitu kamu, aku dan kita," pesannya.
Baca Juga: Disangka Hanya Nikahi Dewi Perssik Secara Siri, Aldi Taher Bongkar Fakta yang Tak Banyak Orang Tahu
Tak Fokus Kerja
Penyanyi dangdut Dewi Perssik tidak fokus kerja saat memandu acara televisi. Pasalnya, anak Dewi Perssik sedang jatuh sakit.
Anak Dewi Perssik yang bernama Felice Gabriel sedang terbaring lemah di rumah karena demam tak kunjung turun.
"Anak aku sudah tiga hari demam, mudah-mudahan segera sehat," kata Dewi Perssik ketika ditemui di Trans TV, Jalan Kapten Tendean, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Kamis (19/11/2020).
Dewi Perssik mengaku bahwa dirinya tak bisa konsentrasi bekerja memikirkan anak di rumah yang sedang demam.
Dia sudah memanggil dokter pribadi ke rumah untuk memeriksakan kesehatan sang buah hati.
Akan tetapi, istri Angga Wijaya itu tidak menyebutkan sakit sang anak selain demam.
"Aku manggil dokter pribadi. Karena kemarin sempat dibawa ke rumah sakit. Pas di satu gedung, disuruh pindah gedung. Jadi ya aku rawat di rumah aja anaknya," ucapnya.
Walaupun bekerja dalam suasana hati sedih karena sakit anak tak kunjung sembuh, pemilik 'Goyang Gergaji' itu khawatir anaknya menderita sakit lebih berat.
"Khawatir iya karena aku kerja di luar rumah. Tapi ya, aku harus kerja. Memang pikiran aku bercabang cuma kan masih ada tanggung jawab," ujarnya.
Dewi Perssik meminta doa kepada publik agar anak bisa segera pulih dan penyakitnya tidak bertambah.
"Aku berharap anakku sehat karena sudah tiga hari demam terus. Mudah-mudahan sehat," ujar Dewi Perssik.
Artikel ini telah tayang di Wartakotalive dengan judul Mengagetkan, Begini Kondisi Wajah dan Tubuh Dewi Perssik akibat Positif Covid-19, Bercak Merah Parah
(*)