GridHype.ID - Terhitung sudah 6 bulan lebih pandemi virus corona menyerang Tanah Air.
Belum dapat dipastikan kapan pandemi virus corona ini akan berakhir.
Pasca hadapi era new normal dengan melonggarkan sedikit aktivitas, kini pemerintah akan berlakukan PSBB kembali.
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan melarang warganya untuk tidak berpergian keluar kota.
Hal tersebut seiring dengan kebijakan Pemprov DKI Jakarta kembali menerapkan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) total.
Larangan diberikan guna menekan angka kasus Covid-19 di Jakarta yang terus mengalami peningkatan dalam beberapa pekan terakhir.
“Jangan keluar rumah bila tidak terpaksa, tetap saja di rumah dan jangan keluar dari Jakarta bila tidak ada kebutuhan yang mendasar,” ucap Anies Baswedan, Rabu (9/9/2020).
Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan ini mengakui, sangat sulit membatasi mobilitas warganya yang ingin keluar kota.
Baca Juga: Bukan Lagi Nyapu Jalanan, Pelanggar PSBB Diminta Masuk ke Peti Mati Jika Nekat Tak Pakai Masker
Begitu juga sebaliknya, sangat sulit membatasi pergerakan masyarakat yang ingin ke Jakarta.