GridHype.ID - Pandemi virus corona hingg kini masih melanda di Tanah Air.
Tak sedikit orang yang terinfeksi dan meninggal dunia karena virus corona (Covid-19).
Namun, wabah virus corona tidak hanya menginfeksi saja melainkan juga menimbulkan dampak yang cukup besar bagi masyarakat.
Karenanya pemerintah memberikan bansos (bantuan sosial) bagi yang terdampak corona dan sudah mulai dilakukan di beberapa daerah.
Baca Juga: Kisruh! Anies Baswedan dan Para Menteri Adu Mulut Soal Data Bansos Warga Miskin di Jakarta
Kendati demikian, distribusi ini justru mengalami masalah tatkala warga berkerumun di posko-posko.
Untuk warga DKI Jakarta, ada baiknya mengecek bansos melalui cara ini.
Demi membantu masyarakatnya yang terkendala masalah ekonomi selama pandemi ini, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta pun menggelar program kolaborasi sosial berskala besar (KSBB).
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengajak masyarakat untuk ikut memberikan donasi melalui program KSBB.
"Program ini merupakan kolaborasi sosial dari warga untuk warga lainnya yang membutuhkan dengan Pemprov DKI Jakarta sebagai fasilitator program," tulis Anies melalui akun Instagram pribadinya, Kamis (30/4/2020).