GridHype.ID - Sejak pandemi, pekerjaan seorang ibu di rumah tentu berubah.
Tak hanya mengurus rumah tangga dan si Kecil, Moms juga sekarang harus menjadi 'guru sekolah' bagi si Kecil.
Lebih dari 6 bulan ini, si Kecil diharuskanbelajar dari rumahdemi memutus mata rantai penyebaran Covid-19.
Saat masa awalbelajar dari rumah, tentu saja mendampingi si Kecil belajar bukanlah hal yang sulit.
Baca Juga: Bukan Lagi Nyapu Jalanan, Pelanggar PSBB Diminta Masuk ke Peti Mati Jika Nekat Tak Pakai Masker
Bahkan banyak Moms yang mengaku sangat senang karena bisa punya banyak waktu dengan anak.
Tapi tak bisa dipungkiri, seiring makin panjangnya masabelajar dari rumahini, Moms sebagai pendamping belajar si Kecil pasti merasa bosan dan bahkan bingung dengan semakin banyaknya tugas dan beban sekolah.
Hal ini tak hanya dirasakan bagi Moms yang memiliki anak sekolah SD-SMA, tetapi juga dirasakan bagi Moms yang memiliki anak prasekolah, atau TK maupun PAUD.
Selain mengawasi seperti yang biasa dilakukan, kini Moms dituntut harus memastikan anak mampu mengikuti berbagai instruksi belajar dari guru secara daring.
Tugas-tugas juga harus terkoordinir dengan baik dan juga tepat waktu, sehingga Moms harus memutar otak untuk membagi waktu membimbing si Kecil dalam mengerjakan tugas-tugasnya.