"Pesan saya sudah jelas: tekan, tekan, tekan virusnya. Jika kita bisa menekannya, kita bisa menyelamatkan masyarakat," paparnya.
Sejak pertama kali ditemukan di Wuhan, China, pada akhir tahun lalu, virus corona ini sudah menginfeksi 19,9 juta dan membunuh 731.500, berdasarkan data AFP.
Percepatan pengembangan vaksin
Semakin meningkatnya kasus juga dibarengi dengan kecepatan mengagumkan setiap negara dalam mengembangkan vaksin yang aman dan efektif.
Berdasarkan data yang dikumpulkan WHO, saat ini terdapat 165 kandidat vaksin virus corona yang tengah diteliti di seluruh dunia.
Sebanyak 139 di antaranya masih berada dalam ase evaluasi pra-klinis, dengan 26 lainnya sudah menjalani uji coba ke manusia.
Bahkan ada juga vaksin yang saat ini diklaim sudah memasuki Fase 3.
Kecepatan ini pun mendapat perhatian dari direktur program kedaruratan WHO, Mike Ryan.
Pakar epidemiologi dari Irlandia itu menerangkan, jika nanti vaksinnya terbukti sukses pun belum menjamin Covid-19 bakal menghilang.
Dia mencontohkan saat ini, dunia kesehatan sudah berhasil menemukan vaksin untuk polio dan campak yang begitu efektif.