2. Cinta Laura
Meski kala itu karirnya di dunia hiburan tengah meroket, Cinta Laura tiba-tiba mulai jarang muncul di layar kaca Indonesia.
Ternyata hilangnya artis blasteran Indonesia-Jerman itu bukan tanpa sebab.
Saat itu ia berhasil lolos untuk menjadi mahasiswi universitas terkemuka di Amerika Serikat, yakni Columbia University, satu dari delapan universitas yang tergabung sebagai Ivy League.
Tak tanggung-tanggung, Cinta langsung mendapatkan gelar ganda di bidang Psikologi dan Sastra Jerman dengan predikat cumlaude.
Diketahui, perempuan berambut pirang ini mendapatkan nilai akhir mendekati sempurna, 3,9.
Tidak hanya itu, kuliah sarjana berhasil ia selesaikan dalam waktu yang lebih singkat dari semestinya, yakni tiga tahun saja.
Setelah lulus, ia juga pernah didapuk menjadi asisten dosen di kampus almamaternya.
Berprestasi di bidang akademik, tidak menghalangi seorang Cinta Laura untuk juga memperhatikan karier keartisannya.
Di Amerika, ia tergabung dalam Luber Roklin Entertainment, ia juga beberapa kali menjajal peruntungannya bermain di film-film Hollywood.