GridHype.ID - Tidak hanya orang dewasa dan lanjut usia saja tapi virus corona juga bisa menginfeksi anak-anak.
Virus corona yang dianggap sebagai pandemi ini telah menginfeksi ratusan ribu orang di dunia.
Seorang ibu membagikan kisah harunya, di mana sang buah hati terinfeksi virus corona.
Padahal sebelumnya, sang putra yang berusia 5 tahun tersebut tampak "sangat sehat".
Melansir Mirror, Selasa (24/3/2020), Lauren Fulbrook, 30, dari Worcestershire, menjelaskan gejala yang dialami Alfie termasuk suhu tubuh lebih dari 42C, halusinasi dan muntah.
Lauren kemudian membagikan ceritanya di Facebook untuk memperingatkan orang tua bahwa bahkan anak-anak tanpa masalah kesehatan juga dapat tertular Covid-19.
Lauren takut akan keselamatan Alfie, apalagi ketika dia terbaring tak berdaya di ranjang rumah sakit dan bertanya padanya, "Ibu, apakah aku akan mati?"
Baca Juga: Tak Terima Istrinya Terus Dipojokkan, Raul Lemos Rela Lakukan Ini untuk Krisdayanti
Dalam postingan Facebook, Lauren menulis, "Coronavirus BUKAN lelucon.
"Saya harus memperhatikan putra saya yang berusia 5 tahun menjadi sulit bergerak, tidak makan, jarang minum atau buang air kecil. Temperaturnya tidak akan di bawah 40-an dan paling tinggi 42,3 yang menyebabkan muntah.
Saya melihatnya berhalusinasi dan menangis karena sakit kepala, dibawa ke rumah sakit dengan ambulans untuk dimasukkan ke dalam ruang isolasi dan dicek untuk virus dan dikonfirmasi positif," ungkap Lauren.