GridHype.ID - Satu hal yang kerap membuat ibu-ibu kesal adalah nasi yang dimasak menjadi cepat bau dan basi.
Padahal nasi tersebut belum lama dimasak dan masih sisa banyak setelah dimakan.
Tentu nasi yang basi mau tidak mau harus dibuang karena bisa beracun dan membuat sakit.
Baca Juga: Awas Bahaya Mengancam, Nasi yang Didiamkan 4 Jam Lebih Ternyata Bisa Sebabkan Keracunan
Namun hal itu sangat disayangkan karena nasi masih sisa banyak.
Lantas mengapa nasi bisa cepat basi padahal belum lama dimasak?
Ternyata, ada penyebab yang selama ini kita abaikan loh.
Melansir laman Sajian Sedap, ada beberapa penyebab yang mungkin membuat nasi kita jadi cepat bau meski sudah disimpan di rice cooker.
Baca Juga: Anti Dibohongi Pacar, Begini Cara Lihat Last Seen WhatsApp Walaupun Disembunyikan, Mudah loh!
Yang pertama adalah tidak mengaduk nasi sesaat setelah matang.
Padahal mengaduk nasi bisa membuatnya bertahan lebih lama.
Mengapa demikian?