- Bisul di kaki yang enggak kunjung sembuh
Kadar glukosa yang enggak terkontrol dapat merusak saraf dan menyebabkan sirkulasi yang buruk, sehingga darah enggak mencapai kaki.
Baca Juga: Wanita Wajib Tahu, Cat Kuku Ternyata Punya Kandungan Zat Berbahaya Untuk Kulit dan Miss V
- Jempol kaki yang membesar dan menyakitkan
Makanan tinggi purin, senyawa kimia yang ditemukan pada daging merah, ikan, dan alkohol tertentu, dapat memicu serangan dengan meningkatkan kadar asam urat dalam tubuh.
Asam urat biasanya diekskresikan melalui urin, tetapi diproduksi berlebihan atau kurang diekskresikan pada beberapa orang.
Akibatnya, ada pengendapan asam urat di persendian, paling umum jempol kaki atau pergelangan kaki.
- Ada garis merah di bawah kuku kaki
Ini terjadi ketika gumpalan darah kecil merusak kapiler kecil di bawah kuku.
Mereka dapat menandakan endokarditis, infeksi lapisan dalam jantung.
Orang yang memiliki masalah dengan jantung, telah menerima alat pacu jantung, atau memiliki sistem kekebalan kronis (seperti pasien kanker yang menerima kemoterapi, pasien HIV, dan pasien diabetes) berisiko lebih tinggi terkena endokarditis.