Alih-alih sepatu kets, Rhea justru mengenakan perban.
Perban itu dililitkan ke kaki dan pergelangan kakinya.
Dililitkan sedemikian rupa, perban itu sampai menyerupai bentuk sepatu.
Dan kemudian, hanya untuk pencitraan merek, 'centang' Nike bahkan dibubuhkan di bagian atas perban.
Dan dengan 'sepatu lari' ini, gadis ini berhasil memenangkan 3 medali emas.
Lomba lari jarak 400m, 800m, dan bahkan 1.500m pun berhasil ditaklukannya.
Baca Juga: 2020, Android dan iOS Tipe ini Tak Lagi Bisa Gunakan WhatsApp
Ya, hanya dengan sepatu lari darurat ini, Rhea dapat dengan mudah menyabet gelar juara.
Hal ini membuat netizen terkesan.
Dalam sebuah wawancara, dia mengatakan dia bercita-cita untuk mewakili Filipina di Asian South East Games (SEA) suatu hari nanti.
Kita harus mengatakan, langkah jenius dan upaya murni dari pihak Rhea ini benar-benar menunjukkan bahwa ini bukan tentang label yang Anda kenakan yang menentukan siapa Anda.