Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Rupanya Bukan Mie Ataupun Bumbu dari Mie Instan, Melainkan Hal ini yang Jadi Pemicu Sel Kanker

None - Rabu, 13 November 2019 | 12:15
Rupanya Bukan Mie Ataupun Bumbu dari Mie Instan, Melainkan Hal ini yang Jadi Pemicu Sel Kanker
Endeustv

Gridhype.id– Mie instan menjadi salah satu pilihan menu favorit kebanyakan orang saat sedang lapar dan ingin makanan yang cepat saji.

Namun dibalik kelezatan yang tersimpan di dalam sebungkus mie instan, kita semua tahu jika tidak baik mengkonsumsinya terlalu sering.

Banyak rumor yang mengatakan jika mi instan menjadi salah satu makanan yang mampu memicu sel kanker.

Namun pernyataan ini masih simpang siur. Lantas benarkah mi instan bisa memicu penyakit kanker dalam tubuh?

Baca Juga: Kisah Pria yang Harus Kenakan Topeng Seumur Hidupnya, Jika Tidak Hal Buruk ini Justru Terjadi Padanya

Faktanya, belum ada bukti ilmiah yang menyebutkan secara pasti bahwa mie instan dapat menyebabkan kanker.

Karena pada dasarnya, kanker adalah penyakit yang disebabkan oleh berbagai faktor.

Mulai dari kelainan atau mutasi genetik, keturunan, rokok, alkohol, sinar matahari, radiasi, virus, hingga infeksi.

Untuk lebih jelas, mari kita bahas mengenai bahan dan semua tentang mi instan yang diduga menyebabkan kanker.

Baca Juga: Unik! Satu Keluarga ini Justru Gunakan Kotoran Sapi Untuk Mandi, Ternyata Simpan Khasiat ini

Melansir dari Family Doctor melalui Toutiao, mi instan terbuat dari tepung terigu, termasuk sayuran kering, bubuk kering, dan minyak dalam bumbu.

Mi-nya sendiri terbuat dari tepung gandum yang secara alami tidak berbahaya bagi kesehatan.

Kemudian minyak sayur yang digunakan juga biasa dipakai memasak di dapur jadi bisa dipastikan minyak ini aman dikonsumsi dan tidak menyebabkan kanker.

Selanjutnya, sayuran kering adalah sayuran dalam kondisi alami atau dehidrasi buatan.

Sebagian besar airnya dihilangkan, warna asli sayuran dan nutrisi pada dasarnya sama, tetapi beberapa nutrisi sensitif seperti vitamin C dan beberapa zat hilang.

Baca Juga: Viral! Kisah Turis Asing yang Ditagih Rp 700 Ribu Untuk 2 Gelas Kopi dan 2 Gelas Air Mineral

Selanjutnya, zat fenolik sayuran yang dikeringkan di udara mudah disimpan, dan diangkut sehingga menjadi bagian dari bahan mie instan.

Serta polifenol yang ada pada mie instan adalah senyawa unik untuk sayuran dan merupakan senyawa yang bisa meningkatkan kesehatan.

Polifenol memiliki fungsi antioksidan yang dapat menghambat kolesterol jahat dalam darah, dan mencegah penyakit kardiovaskular.

Dapat dilihat bahwa polifenol menguntungkan dan tidak berbahaya, meskipun beberapa dari mereka ada yang hilang dalam sayuran karena dikeringkan.

Baca Juga: Dikenal Glamour, Begini Rumah Mewah Tasya Farasya dengan Nuansa Emas dan Miliki Dapur yang Unik

Dilihat dari penjelasan tersebut, tetap tidak ada zat yang menyebabkan kerusakan serius pada manusia.

Namun, ternyata yang mungkin menjadi permasalahan adalah mangkuk dari plastik atau styrofoam yang terkadang digunakan untuk makan mi instan. Biasanya, jenis mi instan ini yang dijual dalam bentuk cup/mangkuk.

Nah, mangkuk styrofoam inilah yang paling rawan memicu penyakit kanker jika terkena paparan suhu yang terlalu panas.

Menurut National Research Council di Amerika Serikat, wadah styrofoam yang mengandung styrene mempunyai sifat karsinogen terhadap manusia sehingga dapat menyebabkan kanker.

Baca Juga: Tak Perlu Disaring, Cukup Pakai 3 Bahan ini Langsung Bisa Bikin Minyak yang Kotor Jadi Jernih Kembali

Laporan National Toxicology Program, Department of Health and Human Services di Amerika Serikat juga menunjukkan bahwa styrene telah dimasukkan ke dalam kelompok yang cukup diantisipasi dalam menyebabkan kanker.

Tidak hanya kanker, styrene juga berhubungan dengan kerusakan saraf dan gangguan hormon.

Karsinogen sendiri adalah zat atau sesuatu hal yang dapat menyebabkan kanker, dengan cara memengaruhi gen atau merusak sel-sel normal sehingga berubah menjadi sel kanker.

Styrene diketahui sebagai karsinogen yang digunakan dalam plastik polystyrene yang bisa dibentuk menjadi busa atau produk plastik solid, seperti gelas, piring, baki, dan kemasan.

Styrene tersebut bisa masuk ke makanan atau minuman jika menggunakan gelas atau mangkuk berbahan styrofoam.

Jadi tidak benar, kalau bumbu dalam mi instan dapat memicu penyakit kanker.(*)

Artikel ini pernah tayang di Grid Health dengan judul“Bukan Bumbu Mi Instan, Justru Wadah Styrofoam Yang Bisa Memicu Kanker”

Source : Gridhealth.id

Editor : Hype

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x