GridHype.ID -Tips kesehatan berikut ini akan membahas seputar penyakit asam urat.
Dimana ada banyak sekali pertanyaan seputar penyakit asam urat yangdilontarkan masyarakat.
Seperti misalnya, soal mandi malam. Apakah benar bisa bikin asam urat kumat?
Berikut penjelasan lengkapnya!
Mandi malam kerap kali terpaksa dilakukan karena kesibukan atau pekerjaan yang padat sehingga baru bisa sampai di rumah dan beristirahat di malam hari bahkan larut malam.
Di kondisi pandemi dan kesehatan menjadi yang paling utama, mandi setelah pulang kerja atau setelah beraktivitas di luar rumah menjadi hal yang wajib sehingga walaupun sudah larut malam beberapa orang tetap memutuskan untuk mandi.
Di sisi lain, tak sedikit orang yang menyebutkan bahwa mandi malam bisa menyebabkan keluhan asam urat, benarkah demikian?
Dalam program Health Corner di Radio Sonora FM, Dokter Santi dari Medical Centre Kompas Gramedia menegaskan bahwa, hal ini sama sekali tidak ada hubungan.
Asam urat terjadi ketika kandungan purin di dalam tubuh berlebihan, hal ini bisa disebabkan oleh 2 hal, yaitu asupan purin ke dalam tubuh terlalu banyak atau pengeluaran purin dari tubuh yang terlalu sedikit.
Sedangkan mandi malam tidak menyebabkan keduanya.
Mandi malam tidak menyebabkan kandungan purin di dalam tubuh menjadi bertambah, sehingga mandi malam tidak menyebabkan keluhan asam urat.
Baca Juga: Tips Kesehatan, Inilah 5 Makanan dan Minuman yang Ampuh Meredakan Asam Urat Tinggi