1. Sayuran mengandung purin
Menurut American Academy of Family Physicians, sejumlah sayuran masuk dalam kategori makanan berpurin sedang, seperti asparagus, bayam, bunga kol, dan jamur.
Kendati demikian, penelitian dalam Nutrients pada Desember 2020 menemukan bahwa sayuran berpurin tinggi tidak memperburuk asam urat.
Kondisi ini berbeda saat mengonsumsi makanan hewani dengan kandungan purin tinggi yang akan menyebabkan serangan asam urat.
Meski cenderung tidak memperburuk kondisi, penderita asam urat perlu membatasi jumlah asupan sayuran tersebut untuk meminimalisasi terjadinya kekambuhan.
2. Sayuran mengandung oksalat
Mirip dengan purin, oksalat adalah zat alami dalam tubuh yang dapat meningkatkan kandungan asam urat.
Oleh karena itu, untuk mencegah serangan, penderita sebaiknya menghindari mengonsumsi makanan dengan kandungan oksalat tinggi, termasuk sayuran.
Adapun sumber nabati dengan kandungan oksalat, antara lain rhubarb, lobak, bit, dan okra.
3. Sayuran yang diolah dengan produk hewani
Produk hewani mengandung protein yang baik bagi kesehatan.
Baca Juga: Tips Kesehatan, Benarkah Air Kelapa Mampu Turunkan Kadar Asam Urat yang Tinggi?