Follow Us

Pantas Tak Kunjung Dapat Pekerjaan, Ternyata Ini 3 Kesalahan saat Wawancara Kerja yang Sering Dilakukan oleh Pelamar

Grid., Helna Estalansa - Jumat, 03 Maret 2023 | 06:02
Ilustrasi wawancara kerja.
Pexels/Anna Shvets

Ilustrasi wawancara kerja.

GridHype.ID - Siapa yang masih belum mendapatkan pekerjaan?

Kalau belum, kamu wajib tahu 3 kesalahan pelamar dalam wawancara kerja berikut ini.

Karena bisa saja kamu tidak lolos gegera melakukan 3 kesalahan ini.

Yuk kita simak bersama!

Wawancara kerja adalah kesempatan untuk memberikan kesan pertama yang baik kepada perekrut di calon perusahaan baru.

Kesan pertama akan menjadi pembuka jalan bagi pelamar untuk meraih pekerjaan yang diinginkan.

Meski sudah mempersiapkan segala sesuatu dengan sempurna, terkadang ada saja kesalahan yang dilakukan pelamar selama wawancara kerja.

Tiga kesalahan saat wawancara kerja

Menurut pelatih wawancara ahli Barry Drexler yang sudah melakukan lebih dari 10.000 wawancara, tiga kesalahan itu adalah menghina perusahaan atau kantor lama, menyalahkan orang lain, dan mengucapkan kata-kata kasar.

1. Menghina kantor lama

Drexler mengatakan, perbuatan menghina tempat kerja sebelumnya adalah yang paling umum di antara ketiga kesalahan yang disebutkan tadi.

Baca Juga: BERITA TERPOPULER: 6 Makanan Ini Ternyata Mengandung Vitamin C Lebih Tinggi, 5 Kalimat Sepele Ini Pantang Diucapkan sampai Kererakan Rumah Tangga Ririn Dwi Ariyanti

Source : Kompas.com

Editor : Helna Estalansa

Baca Lainnya

Latest