Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Pemeran Mak Nyak 'Si Doel Anak Sekolahan' Meninggal Dunia, Maudy Koesnaedi Justru Minta Maaf Gegara Tak Bisa Lakukan Hal Ini

Helna Estalansa - Kamis, 22 Desember 2022 | 17:00
Maudy Koesnaedi berduka mendengar kabar Aminah Cendrakasih pemeran Mak Nyak meninggal dunia.
Kolase Instagram @lovelymaudyzone dan @maudykoesnaedi

Maudy Koesnaedi berduka mendengar kabar Aminah Cendrakasih pemeran Mak Nyak meninggal dunia.

GridHype.ID -Pemeran Mak Nyak dalam sinetron Si Doel Anak Sekolahan telah meninggalkan kita untuk selama-lamanya.

Kepergiaan Aminah Cendrakasih pun menyisakan duka mendalam bagi keluarga besar sertakerabat yang ditinggalkan.

Di tengah kabar duka tersebut, lawan main Mak Nyak, Maudy Koesnaedi justruminta maaf karenahal ini.

Seperti dikutip dari Tribunnews.com, para keluarga dan kerabat telah memberikan penghormatan terakhir untuk Aminah Cendrakasih.

Namun, salah satu kerabat dekat Aminah Cendrakasih, Maudy Koesnaedi tak terlihat datang ke rumah duka.

Dalam akun Instagram-nya @maudykoesnaedi pada Rabu (21/12/2022), Maudy Koesnaedi menyampaikan ungkapan duka.

"Innalilahi wa inna ilaihi rojiun," tulis Maudy Koesnaedi.

Selain itu, Maudy Koesnaedi mengungkapkan permintaan maafnya kepada wanita yang kerap disapa Mak Nyak itu.

Maudy Koesnaedi menyebut dirinya sebagai Zaenab sesuai perannya bersama Mak Nyak di series Si Doel.

Maudy Koesnaedi tak bisa memberikan penghormatan terakhirnya kepada Aminah Cendrakasih

Lantaran, Maudy dan keluarganya tengah berada di Amsterdam, Belanda.

Baca Juga: 'Selesai Sudah Rasa Sakit yang Kaurasakan...' Duka Atun Saat Dengar Kabar Meninggalnya Aminah Cendrakasih 'Mak Nyak'

"Nyak maafin Zaenab baru aja mendarat di Amsterdam sama keluarga, maafin Zaenab nggak bisa ikut melepas Nyak jalan dan nganter Nyak pulang," tulis Maudy Koesnaedi.

Lanjut, Maudy Koesnaedi menyampaikan rasa terimakasih kepada Aminah Cendrakasih.

Maudy Koesnaedi mengakui kebaikan Aminah Cendrakasih selama ini.

Bahkan, Maudy Koesnaedi menyebut Mak Nyak merupakan penyamangatnya untuk tetap bergabung dalam keluarga Si Doel.

"Terimakasih Nyak buat kebaikan hatinya dari hari pertama Zaenab bergabung di keluarga Doel sampai detik terakhir kita ketemu. Terimakasih sudah menjadi penyemangat untuk Zaenab tetap berada bersama Keluarga Doel," tulis Maudy Koesnaedi.

Lawan main Rano Karno ini lantas mengungkapkan bahwa Aminah Cendrakasih akan selalu ia kenang dalam hatinya.

Maudy Koesnaedi mengucapkan selamat jalan kepada pemeran ibunda si Doel itu.

"Insha Allah Nyak selalu ada di hati Zaenab dalam doa-doa, selamat istirahat Nyak, selamat jalan," tulis Maudy Koesnaedi.

Artis Aminah Cendrakasih meninggal dunia, Maudy Koesnaedi minta maaf karena baru saja mendarat di Amsterdam.
Instagram

Artis Aminah Cendrakasih meninggal dunia, Maudy Koesnaedi minta maaf karena baru saja mendarat di Amsterdam.

Menambahkandari Kompas.com, pemeran Mak Nyak dalam Si Doel Anak Sekolahan, Aminah Cendrakasih meninggal dunia pada Rabu (21/12/2022) sekitar pukul 19.30 WIB.

Baca Juga: Mak Nyak Si Doel Alami Kebutaan Lantaran Penyakit ini, Kebiasaan Berbuka Puasa inilah yang Bisa Jadi Pemicunya

Kepergian Mak Nyak untuk selamanya meninggal duka yang mendalam untuk keluarga besar.

"(Kepergian Mak Nyak) meninggalkan 7 anak, yang kini masih hidup ada 5, kemudian 18 cucu, dan 7 cicit," ungkap Ismail, perwakilan keluarga Mak Nyak saat ditemui di rumah duka kawasan Jurang Mangu Barat, Tangerang Selatan pada Kamis (22/12/2022).

Sebelum meninggal dun

ia, Mak Nyak berjuang melawan penyakit glaukoma yang dideritanya sejak lama.

"Dari yang dulu, memang dulu glaukoma," ujar Ismail.

Seiring berjalannya waktu, Mak Nyak tidak bisa melihat dan akhirnya lumpuh.

Dia hanya bisa terbaring di atas tempat tidur.

"Terus tidak melihat (buta), sehingga akhirnya lumpuh dan selama ini tidak banyak gerak, begitu," kata Ismail.

Sebagai informasi, Aminah Cendrakasih alias Mak Nyak meninggal dunia di salah satu rumah anaknya, kawasan Jurang Mangu, Tangerang Selatan pada Rabu (21/12/2022).

Sebelum meninggal dunia, Mak Nyak sempat mengalami muntah-muntah sejak pagi hari hingga akhirnya mengembuskan napas terakhir di atas tempat tidur.

Mak Nyak dimakamkan pada Kamis (22/12/2022) di TPU Karet Bivak, Jakarta Pusat.

Baca Juga: Belajar dari Mak Nyak Si Doel yang Alami Kebutaan karena Penyakit Mengerikan Ini, Kebiasaan Sepele Ini Ternyata Bisa Jadi Penyebabnya

(*)

Source :Kompas.comTribunnews.com

Editor : Hype

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x