"Seperti yang dilaporkan sebelumnya, Hook Entertainment diminta untuk memberikan catatan transparan pendapatan distribusi musik Lee Seung Giyang diperoleh selama masa kontrak eksklusifnya," tulis mereka.
"Dan untuk membayar semua iuran yang belum dibayar berdasarkan catatan tersebut," imbuh mereka.
Pada kesempatan tersebut, pihak Hook juga mengatakan bahwa nominal yang dituntut olehLee Seung Giterlalu besar dan tidak sesuai dengan jumlah yang seharusnya dibayar.
"Pembayaran yang diminta Lee Seung Gi dari Hook Entertainment jauh dari jumlah sebenarnya yang harus dibayarkan agensi kepadanya atas penghasilannya yang belum dibayar," tulis agensi.
Lee Seung Gisempat menyampaikan keinginannya untuk mendonasikan seluruh pendapatan tersebut.
Hal itu disampaikan secara pribadi melalui akun instagram miliknya.
"Aku berjanji menyumbangkan semuanya, tidak peduli berapa banyak uang yang belum terselesaikan," tulis Lee Seung Gi.
Ia menegaskan bahwa uang yang seharusnya diterima sejak belasan tahun lalu itu bisa digunakan untuk menghidupi dan membahagiakan banyak orang.
"Ada banyak orang yang cacat fisik hingga sulit bergerak. Ada banyak yang punya mimpi tapi harus menyerah di tengah keadaan. Ada juga yang tidak bisa mendapatkan perawatan yang layak meski nyawanya terancam," tutur Lee Seung Gi.