Follow Us

Imbas Tragedi Kanjuruhan, Iwan Bule Didesak Mundur dari PSSI, Petisi Sudah Ditandatangani Ribuan Orang

Dwi Purworahayu - Kamis, 06 Oktober 2022 | 09:00
petisi desak ketua umum dan pengurus pssi mengundurkan diri imbas tragedi kanjuruhan
www.change.org

petisi desak ketua umum dan pengurus pssi mengundurkan diri imbas tragedi kanjuruhan

GridHype.ID - Tragedi Kanjuruhan yang terjadi pada Sabtu (1/10/2022) hingga kini masih terus menuai sorotan publik.

Ketua Umum PSSI, Mochamad Irawan atau Iwan Bule juga tak kalah disoroti imbas tragedi Kanjuruhan tersebut.

Bahkan, banyak netizen yang mendesak Iwan Bule agar mundur dari jabatannya usai tragedi Kanjuruhan itu terjadi.

Tagar Iwan Bule out (#IwanBuleOut) dan tanda tangangi petisi (Tandatangani Petisi) pun ramai jadi perbincangan warga Twitter.

Saking banyaknya cuitan terkait hal tersebut, tagar Iwan Bule out dan tanda tangani petisi menjadi trending Twitter pada Kamis (6/10/2022).

Pantauan Tribuncirebon.com di Twiter, hingga Kamis (6/10/2022) pukul 05.30 WIB, #IwanBuleOut menuai angka 2,185 Tweets dan Tandatangani Petisi 3.173 Tweets.

Mengenai petisi desakan mundur terhadap Iwan Bule dari PSSI ini diusung oleh netizen yang mengatasnamakan Perhimpunan Jurnalis Rakyat.

Perhimpunan Jurnalis Rakyat mendesak Ketua Umum PSSI dan pengurusnya mundur karena terjadinya kerusuhan di Stadion Kanjuruhan pada Sabtu (1/10/2022) yang menewaskan 131 orang.

"Kita juga meminta Ketua Umum dan semua pengurus Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) untuk mundur dari jabatannya, sebagai bentuk hormat dan respect terhadap korban tragedi kerusuhan Stadion Kanjuruhan, Malang dan untuk pembenahan sepakbola secara keseluruhan," demikian tertulis tuntutan dalam deskripsi tersebut.

Kemudian, Perhimpunan Jurnalis Rakyat mendesak agar investigasi terkait tragedi ini dilakukan oleh Kemenpora, KONI, dan FIFA.

"Serahkan investigasi kepada Kemenpora/KONI selaku organ pemerintah dan penegak hukum dan FIFA untuk membuat investigasi atau langkah yang diperlukan," tulisnya.

Baca Juga: Tegas! Video Viral Oknum TNI Lakukan Tendangan Kugngfu ke Suporter, Jenderal Andika Perkasa : ini Bukan Etik Tapi Pidana

Source : TribunCirebon.com

Editor : Nailul Iffah

Baca Lainnya

Latest