Follow Us

Angin Segar! Jangan Khawatir Bagi yang Belum Dapat, BSU Tahap 2 Siap Disalurkan Pemerintah Pekan Depan, Ini Syaratnya

Dwi Purworahayu - Sabtu, 17 September 2022 | 20:30
Foto ilustrasi uang tunai. Cek syarat penerima bantuan Rp 600 ribu dari BSU 2022, sudah 4 juta orang yang dapat.
Gorontaloprov.go.id

Foto ilustrasi uang tunai. Cek syarat penerima bantuan Rp 600 ribu dari BSU 2022, sudah 4 juta orang yang dapat.

GridHype.ID - Kabar gembira untuk para pekerja, bantuan subsidi upah (BSU) tahap 2 akan segera disalurkan.

Seperti diketahui, BSU menjadi salah satu bantuan sosial (bansos) yang masih disalurkan pemerintah di tahun 2022 ini.

Saat ini, data penerima BSU tahap 2 pun diketahui sudah masuk ke Kementerian Ketenagakerjaan.

Mengutip Kompas.com, hal tersebut telah disampaikan Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah.

Pihaknya telah menerima data penerima bantuan subsidi upah atau BSU tahap 2 dari BPJS Ketenagakerjaan (BP Jamsostek).

Meski telah menerima data, tetap dibutuhkan validasi serta pemadanan agar penyaluran BSU tahap 2 tersebut tepat sasaran.

Dipastikan pada pekan depan, pencairan BSU tahap 2 akan disalurkan.

"Hari ini kami menerima data dari BPJS Ketenagakerjaan sebesar 2.406.915."

"Seperti pada tahap pertama, kami padankan dengan data penerima program yang lain dan kami padankan juga apakah mereka PNS atau TNI-Polri."

"Setelah itu, seperti biasa pada minggu depan, setelah selesai verifikasi, validasi, maka tahap kedua akan kami salurkan," jelasnya dikutip melalui siaran pers Sekretarian Kabinet, Jumat (16/9/2022).

Kata Ida, BSU tahap 2 ini diberikan kepada pekerja atau buruh untuk mempertahankan daya beli dalam memenuhi kebutuhan hidupnya sebagai akibat dari kenaikan harga.

Baca Juga: Kabar Gembira, BSU Rp 600 Ribu Tahap Satu Sudah Cair, Buruan Cek Penerima BSU 2022 di bsu.kemnaker.go.id

Source : Kompas.com

Editor : Ngesti Sekar Dewi

Baca Lainnya

Latest