Follow Us

Cacar Monyet Terdeteksi di Indonesia Bikin Masyarakat Panik, Benarkah Harus Isolasi Mandiri Layaknya Pasien Covid-19?

Puspita Rahayu - Selasa, 23 Agustus 2022 | 08:30
Benarkah pasien cacar monyet harus isolasi mandiri seperti pasien covid?
Pixabay.com

Benarkah pasien cacar monyet harus isolasi mandiri seperti pasien covid?

Pasien monkeypox / cacar monyet harus diberi cairan obat dan makanan untuk mempertahankan gizi yang memadai.

Baca Juga: Kabar Buruk! Kasus Pertama Monkeypox Telah Tembus ke Indonesia, Ternyata Begini Gejala Cacar Monyet dan Cara Pencegahan yang Wajib Diketahui

Berbeda dengan virus corona, saat ini WHO belum memberikan rekomendasi pelaksanaan vaksinasi untuk mencegah penularan cacar monyet.

Setidaknya ada dua atau tiga negara yang sudah melakukan vaksinasi untuk pencegahan penyakit ini.

Adapun Indonesia tengah menjalani proses untuk pengadaan dan harus melalui rekomendasi dari Badan POM.

Perihal proses penyembuhan, pasien cacar monyet akan sembuh sendiri manakala tidak ada infeksi tambahan atau tidak ada komorbid yang berat yang dapat memperparah kondisi pasien.

Dengan demikian dapat dikatakan bahwa penyakit cacar monyet tidak berbahaya layaknya covid-19.

Namun, masyarakat tetap diimbau untuk selalu waspada dan melakukan pencegahan terhadap penularan cacar monyet.

Baca Juga: Kasus Pertama Cacar Monyet Terdeteksi di Indonesia, Begini Gejala yang Dialami Penderita Beserta Upaya Pencegahannya

(*)

Source : kontan

Editor : Hype

Baca Lainnya

Latest