Follow Us

Aneka Tips Harian, Terbukti Bisa Bikin Hidup Lebih Bahagia, Begini Cara Memaksimalkan Cahaya Matahari agar Masuk ke Rumah

Ruhil Yumna - Kamis, 18 Agustus 2022 | 17:45
Ruang yang terpapar langsung cahaya matahari
Tab RUMAH

Ruang yang terpapar langsung cahaya matahari

Baca Juga: Aneka Tips Harian, Ucapkan Selamat Tinggal Noda Dekil di Kerah Meja, Bahan Dapur ini Ternyata Ampuh Bikin Kinclong Lagi

Namun, Chris Harvey, ahli interior dari Stelrad menyarankan untuk menghindari cat putih cemerlang di dinding karena ini dapat membuat ruangan terasa dingin, sebaliknya, lebih baik menggunakan warna putih pudar karena ini akan memberikan efek yang jauh lebih hangat.

Jika kamu penggemar warna, Farah Arshad, Head of Design at Dusk, menyarankan untuk mencoba nuansa warna halus yang mempertahankan kesan ruang.

Warna netral dan bersahaja adalah pilihan populer saat ini.

Untuk hasil akhir yang profesional, pilihlah cat gloss, sebab kemilau membantu menyebarkan cahaya untuk ilusi ruang yang lebih luas.

Trik lain adalah mengecat langit-langit beberapa warna lebih terang dari dinding untuk menciptakan perasaan lapang.

2. Lantai yang tepat dapat membantu

Lantai juga dapat diubah menjadi reflektor yang ramah cahaya dengan memilih lantai kayu, laminasi, keramik atau batu dengan hasil akhir yang dipoles, yang akan memantulkan lebih banyak cahaya daripada karpet.

Jika kamu lebih suka karpet, pilihlah warna-warna terang dan netral.

3. Hiasi dengan cermin dan aksesori reflektif

Aksesori logam, kaca, dan cermin dapat membantu memaksimalkan cahaya yang tersedia dan menambahkan sentuhan gaya di seluruh rumah.

Baca Juga: Aneka Tips Harian, 4 Tips Merawat Tanaman Durian dari Pemupukan hingga Panen, Dijamin Enggak Bakal Nyesel

Source : House Beautiful, Kompas

Editor : Hype

Baca Lainnya

Latest