GridHype.ID - Kabar mengejutkan datang dari pesinetron Amanda Manopo.
Bagaimana tidak, Amanda Manopo mendadak isyaratkan bakal ikuti jejak Arya Saloka yang hengkang dari sinetron Ikatan Cinta.
Rumor tersebut ramai jadi perbincangan usai Amanda Manopomengunggah potret terbaru di Instagram pribadinya.
Pasalnya, mengutip Tribun Kaltim,Amanda Manopo tiba-tiba menuliskan kata perpisahan melalui media sosial Instagram-nya.
Mantan pasangan Arya Saloka dalam sinetron Ikatan Cinta itu juga menuliskan inisial IC dalam caption yang dia tulis.
Sontak saja sikap tak biasa pemeran Andininimembuat publik penasaran.
Spekulasi Amanda Manopo akan keluar dari sinetron Ikatan Cinta menyusul Arya Saloka pun bermunculan di kolom komentar.
Hal tersebut diketahui dari Instagram pribadi Amanda Manopo, @amandamanopo, Sabtu (6/8/2022).
Dalam unggahannya, Amanda Manopo tampak mengenakan pakaian serba berwarna ungu sembari memegang kertas kosong dan setangkai bunga berwarna ungu.
Kertas tersebut menutupi wajah Amanda Manopo yang mana saat itu ia sedang duduk di kursi.
"Adeus i c," tulis Amanda Manopo dalam caption.
Bila diterjemahkan, kalimat tersebut diartikan 'selamat tinggal i c'.
Unggahan Amanda Manopo ini sontak langsung dibajiri komentar netizen.
@houvanamand***** : Kok bikin gw overthinking ya mand caption you
@caps***** : adeus artinya selamat tinggal, ic maksudnya ikatan cinta bukan? Dia mau keluar ic juga
@yunitawahyu***** : Mungkin dia mau hiling mo liburan dulu, biasanya kalo mo cuti kan diceritakan diculik, mungkin mo ke Swiss
Sebelumnya, Amanda Manopo sempat diduga sindirArya Saloka yang tinggalkan sinetron Ikatan Cinta begitu saja.
Mengutip Tribun Lampung, Amanda Manopo secara tegas mengaku akan terus profesional dalam menjalankan tanggung jawab.
Hal ini ia sampaikan usai Arya Saloka memilih hengkang lantaran alur cerita Ikatan Cinta yang sudah tidak jelas dan tidak sesuai dengan misinya.
"Misal aku egois, aku keluar, gak tanggung jawab, kasihan orang-orang di sini berjuang," ucap Manda.
Pemeran Andin tersebut tak ingin mengorbankan para pemain dan kru lainnya yang sudah berjuang selama ini.
"Saya hanya menyelesaikan tanggung jawab dan kepercayaan saya, kan kita sudah memulai dengan baik-baik, mengakhiri baik baik juga."
Manda juga menyinggung kalau yang punya keluarga tidak hanya dirinya, Chika ataupun Sari Nila saja.
"Yang punya keluarga disini ada 300 orang, dan 300 orang itu punya problem masing-masing jadi kami di sini juga berkorban jangan cuma keluar tapi tidak memikiran orang di sini," katanya.
(*)