Meskipun aman diminum anak-anak, namun tidak semuanya boleh mengonsumsi madu lho.
Dilansir dari Klikdokter, Anda sebaiknya tidak memberikan madu ke anak di bawah umur 1 tahun.
Perlu dicatat, konsumsi madu pada bayi di bawah satu tahun dapat meningkatkan risiko botulisme.
Gangguan kesehatan ini diakibatkan oleh toksin dan spora yang diproduksi oleh bakteri Clostridium botulinum yang kerap ditemukan pada madu.
Selain itu, flora “baik” pada usus bayi belum berkembang dengan sempurna sehingga tidak dapat mengatasi spora bakteri yang masuk tersebut.
Toksin botulinum akan menyebabkan kelemahan pada sistem otot dan saraf pada bayi hingga berisiko kematian.
Berbeda pada orang dewasa dan anak di atas dua tahun, bakteri dapat diatasi oleh bakteri diusus normal yang sudah berkembang.
Jadi efek ini tidak akan menimbulkan penyakit pada anak hingga lansia.
Nah itu dia aturan minum madu yang harus Anda ketahui, mulai sekarang jangan sembarangan lagi, ya.
(*)