"Jika terhirup, Anda bisa mengalami pilek. hidung, bersin atau tenggorokan gatal," kata Katherine Hall, psikolog tidur di Somnus Therapy.
Kemudian, tidur dengan kipas angin menyala juga bisa membuat kram otot dan rasa pegal.
"Ini karena udara dingin yang terkonsentrasi dapat membuat otot tegang dan kram," kata The Sleep Advisor dilansir dari Mirror.
"Ini paling sering terjadi pada mereka yang tidur dengan kipas angin tepat di sebelah leher dan wajah mereka," tambahnya.
Kalau pun ingin tetap menggunakan kipas angin, Hall menyarankan agar kita menempatkan kipas angin setidaknya 1 meter dari tempat tidur.
Kemudian, pastikan kipas angin tetap bersih.
Baca Juga: Manfaat Daun Tomat yang Ampuh Turunkan Risiko Kanker dan Mitos Soal Kandungan Racun di Dalamnya
Meski tidak menggunakan AC atau kipas angin, kita tetap bisa tidur nyenyak di cuaca panas, asalkan mengikuti beberapa tips ini.
- Gunakan lebih sedikit pakaian
- Hindari olahraga fisik dalam waktu tiga jam sebelum tidur karena bisa meningkatkan suhu tubuh
- Mandi air hangat karena dapat membantu proses pendinginan
- Kompres es di titik nadi sebelum tidur dapat membantu pengguna mendinginkan tubuh agar bisa tertidur dengan cepat