"Sampai sekarang belum di-unblock?" tanya Luna.
Menurut Hesti, Syahrini memblokir sosial medianya sekira satu dekade silam, saat Instagram baru ramai di Indonesia.
Alasan diblokir diduga karena Syahrini tersinggung Hesti memparpodikan salah satu kebiasaan istri Reino Barack.
"Nggak tahu, itu udah lama. Itu awal-awal Instagram, mungkin dulu belum ada yang suka parodiin kali ya, jadi tersinggung mungkin," kata Hesti.
Hesti menegaskan tak memiliki niat buruk saat memparodikan Syahrini.
Namun kala itu, memparodikan artis memang belum menjadi tren.
Hesti menyebut, lambat laun Syahrini juga mengapresiasi orang-orang yang memparodikan gayanya.
"Tapi maksudnya nggak, maksudnya memang showbiz (dunia hiburan). Tapi setelahnya sebenernya banyak banget yang marodiin malah dia senang," lanjut Hesti.
"Udah lama banget, 2010-2011 udah lama banget. Habis itu yang niru juga banyak, aku korban pertama," tandasnya.
Adapun dahulu Hesti pernah menirukan gaya Syahrini yang memamerkan cincin berlian.
Oleh Hesti, hal itu diganti dengan cimcim aya, goreng.